Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Chelsea sementara unggul 2-1 atas Fulham.
Chelsea mengawali serangan dari tengah lapangan dengan mengandalkan umpan pendek satu dua N'Golo Kante dan Ross Barkley
Chelsea mengancam lewat sundulan kepala Gonzalo Higuain di menit ke-4, tetapi sundulannya masih melebar.
Fulham berusaha menekan lewat permainan sayap kanan yang dimotori oleh Ryan Babel.
Baca Juga : Juventus Ogah Terima Gonzalo Higuain Bila Tak Dipermanenkan Chelsea
Di menit ke-6, tembakan Bryan masih melebar di sisi kanan gawang Kepa Arrizabalaga memanfaatkan bola muntah umpan Ryan Babel.
Fulham dan Chelsea sama-sama bermain menekan dengan mengandalkan permainan kedua sayap.
Chelsea mencoba melakukan serangan dengan memainkan umpan lambung, tetapi Higuain terlebih dahulu terjebak posisi offside.
Fulham berpeluang membuka skor lewat Babel andai Kepa tidak sigap menangkap bola umpan lambung Kevin McDonald di menit ke-6.
Baca Juga : 3 Pemain yang Tak Boleh Ditendang Chelsea pada Musim Mendatang
Chelsea akhirnya memecah kebuntuan di menit ke-20, Higuain yang berlari ke kotak penalti lawan langsung menyambar umpan silang datar Cesar Azpillicueta.
Chelsea unggul 1-0.
GET IN THERE, @G_Higuain! ????
0-1 [21'] #FULCHE pic.twitter.com/EfBU5pyHN4
— Chelsea FC (@ChelseaFC) March 3, 2019
Fulham mengancam lewat tendangan kaki kiri Mitrovic tetapi dengan sigap Kepa mampu melakukan penyelamatan gemilang untuk mengamankan gawangnya.
Fulham akhirnya membuka keunggulan di menit ke-27, Babel mencoba melepaskan umpan silang ke kotak penalti, Chambers yang tidak terkawal langsung melepaskan tembakan voli yang gagal diantisipasi Kepa.
Baca Juga : Peringatan Berbatov kepada Zinedine Zidane jika Setuju Latih Chelsea
Kedudukan imbang 1-1.
Chelsea akhirnya berhasil menjauh di menit ke-30, lewat tendangan luar kotak penalti Jorginho.
GOOALLLLLLLL! The Blues are back in front! ????
1-2 [31'] #FULCHE pic.twitter.com/5mH76Mg1X5
— Chelsea FC (@ChelseaFC) March 3, 2019
Gol tersebut memanfaatkan umpan Eden Hazard yang terlebih dahulu melakukan aksi individu di sisi kanan Fulham. Chelsea unggul 2-1.
Tersengat gol Chelsea, Fulham mencoba membangun serangan melalui serangan balik.
Baca Juga : Eks Winger Barcelona Hat-trick ke Gawang Kiper Filipina, Timnya Tempel Chelsea di Liga Inggris
Chelsea gantian menekan lewat tembakan Hazard, namun usahanya masih bisa digagalkan Sergio Rico di menit ke-40.
Chelsea benar-benar menguasai pertandingan dengan penguasaan bola 63 persen berbanding 37 persen Fulham.
So far so good at Craven Cottage! ????#FULCHE pic.twitter.com/5IcxVQTUWu
— Chelsea FC (@ChelseaFC) March 3, 2019
Chelsea nyaris menambah angka, andai tembakan Higuain gagal ditepis oleh Rico di menit-menit akhir babak pertama.
Hingga babak pertama usai, skor sementara 2-1 untuk keunggulan Chelsea.
Susunan pemain :
Fulham (4-2-3-1): 25-Sergi Rico; 4-Denis Odoi, 16-Havard Nordveit, 13-Tim Ream, 23-Joe Bryan; 5-Calum Chambers, 6-Kevin McDonald; 12-Ryan Babel, 10-Tom Cairney, 3-Ryan Sessegnon; 9-Aleksandar Mitrovic
Pelatih: Scott Parker
Chelsea(4-3-3): 1-Kepa Arrizabalaga; 28-Cesar Azpilicueta, 2-Antonio Ruediger, 27-Andreas Christensen, 33-Emerson; 5-Jorginho, 7-N'Golo Kante, 8-Ross Barkley; 22-Willian, 10-Eden Hazard, 9-Gonzalo Higuain
Pelatih: Maurizio Sarri
Wasit: Graham Scott