Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Mantan pelatih Manchester United, Jose Mourinho, memuji Ole Gunnar Solskjaer yang menggantikan jabatannya di Setan Merah.
Pada sebuah acara di stasiun TV BeIN SPORTS, Jose Mourinho tengah membicarakan soal pemecatan Claudio Ranieri dari Fulham yang langsung digantikan oleh Scott Parker.
Mourinho, yang bertindak sebagai pengamat sepak bola dalam acara tersebut, kemudian ikut menyinggung keputusan Manchester United yang memecatnya lalu menunjuk Ole Gunnar Solskjaer sebagai pelatih interim.
"Tentu Anda tidak bisa membandingkan Ranieri dan Parker berdasarkan pengalaman," ujar Mourinho seperti dilansir BolaSport.com dari beIN SPORTS.
Baca Juga : Liverpool Siap-siap Kehilangan Van Dijk Andai Gagal Juara Liga Inggris
"Namun perubahan yang mendadak terkadang membuahkan hasil yang bagus, seperti yang dicontohkan oleh klub lama saya, Manchester United," kata Mourinho.
Man United memang tengah menikmati masa-masa peningkatan performa di bawah asuhan Solskjaer.
Saat Mourinho masih menjabat sebagai pelatih, Man United terus tertahan di peringkat ke-6 klasemen sementara Liga Inggris.
Baca Juga : Kalau Bukan Kepa, Sarri Sudah Hukum Berat Pemain yang Membangkang
Kini Man United sudah mampu menembus zona Liga Champions atau peringkat ke-4 Liga Inggris.
Solskjaer melengkapi hasil tersebut dengan catatan manis di semua ajang.
Dalam 15 laga yang telah Solskjaer lakoni, ia mampu meraih 12 kemenangan, dua hasil imbang, dan satu kekalahan.