Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

15 Stadion Paling Untung di Eropa, Real Madrid-Barcelona Dua Teratas

By Dwi Widijatmiko - Selasa, 5 Maret 2019 | 21:36 WIB
Stadion Camp Nou tengah dipersiapkan untuk laga akbar Barcelona melawan Real Madrid, Kamis (25/10/ (THERESIA SIMANJUNTAK/TABLOID BOLA )

BOLASPORT.COM - Dengan memiliki kapasitas masing-masing 99.354 dan 81.044, Camp Nou milik Barcelona dan Santiago Bernabeu kepunyaan Real Madrid dengan mudah masuk daftar stadion-stadion paling ramai di Eropa.

Apalagi, tradisi dan prestasi kedua klub membuat begitu banyak suporter mereka tidak keberatan datang langsung ke stadion untuk menikmati pertandingan.

Otomatis, Camp Nou dan Santiago Bernabeu menjadi dua stadion paling untung di Eropa selama musim kompetisi 2017-2018.

Baca Juga : 10 Perubahan Pebalap MotoGP 2019, Live Trans 7

Dari data yang disusun Deloitte dan dikutip Bolasport.com, Camp Nou mendapatkan pemasukan sampai 144,8 juta euro atau sekitar 2,3 triliun rupiah.

Sementara itu, Santiago Bernabeu hanya terpaut sedikit di belakangnya, yaitu 143,4 juta euro.

Rata-rata kapasitas stadion di Negeri Ratu Elizabeth cuma sekitar 60 ribuan, tetapi markas-markas klub Liga Inggris itu mendominasi daftar 10 besar stadion paling untung 2017-2018.

Old Trafford milik Manchester United berada di peringkat tiga, sementara Emirates Stadium, Anfield, Wembley, Stamford Bridge, dan Etihad Stadium juga masuk 10 besar.

Walaupun sudah memiliki stadion sendiri, sesuatu yang langka di Liga Italia, Allianz Stadium milik Juventus ternyata hanya berada di posisi ke-13 dengan pemasukan 51,2 juta euro.

15 Stadion Paling Untung 2017-2018:

Baca Juga : LeBron James Masuk 10 Besar Pembuat Assist Terbanyak dalam Sejarah NBA

  1. Camp Nou (Barcelona): 144,8 juta euro
  2. Santiago Bernabeu (Real Madrid): 143,4
  3. Old Trafford (Manchester United): 119,5
  4. Emirates Stadium (Arsenal): 111,6
  5. Allianz Arena (Bayern Muenchen): 103,8
  6. Parc des Princes (PSG): 100,6
  7. Anfield (Liverpool): 91,6
  8. Wembley (Tottenham Hotspur): 85,2
  9. Stamford Bridge (Chelsea): 83,4
  10. Etihad Stadium (Manchester City): 63,9
  11. Signal Iduna Park (Borussia Dortmund): 57,1
  12. Wanda Metropolitano (Atletico Madrid): 56,8
  13. Allianz Stadium (Juventus): 51,2
  14. Veltins Arena (Schalke 04): 47
  15. San Siro/Giuseppe Meazza (AC Milan): 36,9