BOLASPORT.COM - Timnas U-23 Indonesia akan melakukan pertandingan uji coba melawan salah satu klub Liga 1 2019.
Kabar itu disampaikan secara langsung oleh pelatih
timnas U-23 Indonesia,
Indra Sjafri, selepas menggelar sesi game internal di Stadion Madya, Senayan, Jakarta Pusat, Sabtu (9/3/2019).
Kedua tim tersebut saat ini memang sedang fokus pada babak penyisihan Grup B Piala Presiden 2019 yang digelar di Stadion Patriot, Bekasi, Jawa Barat.
Pertandingan uji coba melawan
timnas U-23 Indonesia dijadwalkan akan digelar di Stadion Madya, Senayan, Jakarta Pusat, Selasa (12/3/2019).
Sebelumnya,
timnas U-23 Indonesia dijadwalkan akan melakoni laga persahabatan melawan klub Liga 2 2019, Bogor FC.
Namun demikian pertandingan tersebut batal digelar lantaran ketidaksiapan dari Bogor FC.
Pertandingan tersebut digelar di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, pada Minggu (17/3/2019).
Sebab, pada Senin (18/3/2019), skuat Garuda Muda akan bertolak ke Vietnam guna melakoni pertandingan Kualifikasi Piala Asia U-23 2020 pada 22-26 Maret mendatang.
Satu tiket wajib didapatkan
timnas U-23 Indonesia agar bisa tampil di Piala Asia U-23 2020 yang berlangsung di Thailand pada Januari 2020.
"Untuk uji coba melawan Bali United sudah pasti ya, lagi pula juga sudah diberitahukan oleh Bali United," tutur
Indra Sjafri.