Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Hasil Imbang 0-0 mewarnai babak pertama laga Inter Milan kontra SPAL dalam laga pekan ke-27 Liga Italia.
Inter Milan menjamu SPAL dalam laga pekan ke-27 Liga Italia di Stadion San Siro, Minggu (10/3/2019).
Sejak awal, laga berlangsung cukup keras, dengan terjadi beberapa benturan dari pemain kedua klub.
Namun, dari penguasaan bola, tuan rumah lebih menguasai.
Menit kelima, terjadi insiden yang menyebabkan bek Inter, Joao Miranda harus mendapatkan perawatan.
Baca Juga : Inter Milan Vs SPAL - Andalkan Lautaro, Spalletti Parkir Icardi
Menit kedelapan, SPAL mendapatkan tendangan sudut, namun hanya mengarah tepat ke tangkapan penjaga gawang Inter, Samir Handanovic.
Menit ke-12, Inter mendapat peluang, namun sundulan Roberto Gagliardini mampu disapu oleh Kevin Bonifazi.
Pasukan Luciano Spalletti kembali mendapatkan peluang pada menit ke-16, namun tembakan voli Lautaro Martinez masih melayang di atas mistar gawang, Emiliano Viviano.
Pada menit ke-19 wasit mengeluarkan kartu kuning pertama, usai Roberto Gagliardini melakukan pelanggaran terhadap pemain SPAL.
Tendangan bebas yang dilepaskan oleh pemain SPAL hanya membentur pagar hidup yang dibuat oleh Inter Milan.
⌚️ | FINE PRIMO TEMPO
— Inter (@Inter) 10 March 2019
Nessuna rete al "Meazza"#InterSPAL 0-0 pic.twitter.com/BqtSkETd7C
SPAL kembali menebar ancaman pada menit ke 23, namun sundulan yang dilepaskan oleh Andrea Petagna hanya menyamping di kanan gawang Handanovic.
Menit ke-28, Inter gantian mendapat peluang, setelah Joao Mario dijatuhkan di depan kotak penalti oleh Simone Missiroli, yang kemudian diganjar kartu kuning oleh wasit.
Baca Juga : Inter Milan Ngotot Tidak Mau Kembalikan Ban Kapten Mauro Icardi
Namun, upaya yang dilakukan Marcelo Brozovic lewat tendangan bebas hanya membentur pagar pemain SPAL.
Inter akhirnya berhasil memecah kebuntuan pada menit ke-31, setelah umpan yang dilepaskan oleh Kwadwo Asamoah berhasil diselesaikan oleh Lautaro Martinez usai melewati satu pemain SPAL.
Namun, gol tersebut dianulir wasit lantaran Lautaro tertangkap mengontrol bola dengan tangannya, setelah melihat tayangan VAR.
Menit ke-36, Inter Milan kembali harus gigit jari, usai tendangan bebas yang dilepaskan Mateo Politano kembali menyamping di samping kiri mistar gawang SPAL
Kerasnya laga, kembali menghasilkan insiden pada menit ke-38, namun wasit hanya memperingatkan pemain SPAL, Francesco Vicari.
Baca Juga : Spalletti dan Icardi Akan Tinggalkan Inter Milan Akhir Musim 2018-2019
Namun, Nerazzuri gagal memanfaatkan kesempatan setelah umpan yang dilepaskan mampu disapu pertahanan SPAL.
Spalletti terpaksa menggunakan jatah pergantian pemain pertamanya, dengan menarik keluar Marcelo Brozovic kemudian menggantinya dengan Antonio Candreva pada menit ke-42.
Penyerang SPAL, Andrea Petagna mendapat kartu kuning setelah pada menit ke-43 melakukan pelanggaran.
Hingga peluit akhir babak pertama berbunyi, skor kacamata 0-0 bertahan untuk kedua tim.