Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Eks Penyerang PSG Siap Meluluhlantakkan Pertahanan Persebaya

By Nungki Nugroho - Senin, 11 Maret 2019 | 19:15 WIB
Loris Arnaud saat masih di Paris Saint-Germain. (Hery)

BOLASPORT.COM - Striker asal Prancis, Loris Arnaud yakin bisa membawa PS Tira Persikabo menaklukkan Persebaya Surabaya pada laga terakhir Grup A Piala Presiden 2019.

PS Tira Persikabo akan menghadapi Persebaya Surabaya pada laga penentu Grup A Piala Presiden 2019 di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Selasa (12/3/2019).

Tira-Persikabo dan Persebaya sama-sama memiliki peluang lolos ke perempat final Piala Presiden 2019 dengan status juara grup maupun runner-up.

Baca Juga: Piala Presiden 2019 - Bhayangkara FC Menang Tipis atas Mitra Kukar

Penyerang Tira-Persikabo, Loris Arnaud optimistis timnya mampu meraih hasil positif saat melawan skuat Bajul Ijo.

"Persiapan kami berjalan baik, sama seperti pertandingan sebelumnya. Ini ajang pramusim, waktu yang tepat untuk membangun tim, dan bekerja keras memberikan yang terbaik," kata Loris.

Baca Juga: Awal Timnas U-23 Indonesia, Vietnam Dibesut 11 Pelatih di Kualifikasi

"Namun, akan sangat baik bila kami memenangi pertandingan nanti," ujarnya seperti dikutip BolaSport.com dari situs resmi PSSI, Senin (11/3/2019).

Baca Juga: Keren, Kiper Satu Negara di Pasifik Barat Ini Pakai Produk Indonesia

Meski harus kehilangan Osas Saha yang absen karena akumulasi kartu kuning, Loris tetap yakin The Warrior bisa mengunci satu tiket delapan besar Piala Presiden 2019.

"Ada dan tidak adanya Osas, saya yakin kami tetap bisa lolos ke babak berikut asal mau bekerja keras lebih lagi," ucap striker berusia 31 tahun tersebut.

Baca Juga: Mario Gomez Mengemuka Sebelum Persib Gagal di Piala Presiden 2019

Mantan bomber Paris Saint-Germain itu juga menyoroti absennya beberapa pilar pertahanan Bajul Ijo.

"Setiap pertandingan, saya berusaha untuk mencetak gol, dan memenangi pertandingan," ucap Loris.

"Persebaya tanpa diperkuat beberapa pemain di belakang, lihat saja nanti bagaimana di pertandingan," tuturnya mengakhiri.

Baca Juga : Persija Jakarta Lupakan Marko Simic

PSSI.ORG
Penyerang Tira-Persikabo, Loris Arnaud.

Persebaya memang tak diperkuat beberapa pilar kunci di sektor pertahanan seperti Hansamu Yama Pranata, Otavio Dutra, dan Ruben Sanadi.

Baca Juga: Liga Super China – Minim Kontribusi Eks Pilar Duo Milan dan Man United

Ketiga pemain tersebut harus absen lantaran tengah mengikuti training camp bersama timnas Indonesia.

Ini menjadi keuntungan tersendiri bagi Loris Arnaud untuk bisa meluluhlantakkan pertahanan Bajul Ijo.

Baca Juga: Kabar Gembira dari Victor Igbonefo pada Partai Terbaru Liga Thailand

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P