Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Piala AFC - PSM Makassar Pantang Meremehkan Kualitas Lao Toyota

By Muhammad Robbani - Selasa, 12 Maret 2019 | 17:00 WIB
Skuat Lao Toyota. (instagram.com/laotoyotafcofficial)

BOLASPORT.COM - Pelatih PSM Makassar Darije Kalezic memastikan bahwa lawan mereka pada ajang Piala AFC 2019 yakni Lao Toyota bukan tim yang bisa dianggap remeh.

PSM Makassar akan melanjutkan kiprahnya dengan melakoni laga kedua fase Grup H Piala AFC dengan menjamu Lao Toyota di Stadion Pakansari, Kabupaten Bogor, Rabu (13/3/2019).

Meski sang lawan tak pernah menorehkan catatan bagus pada ajang Piala AFC, Darije Kalezic tetap memasang sikap waspada.

Dia berkaca dari keberhasilan Lao Toyota yang berhasil menahan imbang tuan rumah Kaya–Iloilo pada laga perdana mereka dengan skor 1-1.

Sempat tertinggal 0-1, Lao Toyota yang bertindak sebagai tim tamu berhasil memaksa hasil imbang 1-1 lewat gol telat yang dicetak Sayfa Aphideth pada menit ke-87.

"Lawan yang kami hadapi mendapatkan hasil imbang pada laga sebelumnya. Dan tim Filipina (Kaya–Iloilo) adalah favorit di laga itu," kata Darije Kalezic dalam jumpa pers di Hotel Lorin, Bogor, Selasa (12/3/2019).

Baca Juga: Piala AFC - Lao Toyota Sudah Paham Betul kekuatan PSM Makassar

"Akan tetapi Lao mampu meraih hasil imbang. Jadi besok kami ingin mendominasi pertandingan," ujarnya menjelaskan.

Pelatih yang pernah menangani Wellington Phoenix itu ingin memberikan kado terbaik untuk para pendukung setia PSM.