Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Pemain naturalisasi Indonesia, Ezra Walian, sudah mulai berlatih bersama timnas U-23 Indonesia di Lapangan ABC, Senayan, Jakarta Pusat, Kamis (14/3/2019).
Ada perasaan senang dan sedih yang dialami Ezra Walian dalam latihan perdananya bersama timnas U-23 Indonesia.
Rasa senang Ezra Walian karena ia kembali dipercaya untuk mengikuti pemusatan latihan timnas U-23 Indonesia.
Ezra Walian baru bisa bergabung ke skuat Garuda Muda setelah berkomunikasi dengan klub yang saat ini ia bela yakni RKC Waalwijk.
Baca Juga : Timnas Indonesia Menang Telak atas Klub Kasta Teratas Liga Australia
Ezra Walian melakukan perjalanan dari Belanda untuk menuju ke Indonesia pada Selasa (12/3/2019).
Latihan perdananya bersama timnas U-23 Indonesia juga dibarengi dengan kehadiran Egy Maulana Vikri yang baru tiba dari Polandia.
"Saya senang bisa kembali ke Indonesia dan bergabung dalam tim ini," kata Ezra Walian di Lapangan ABC, Senayan, Jakarta Pusat, Kamis (14/3/2019).
"Hari ini latihannya bagus dan bermanfaat untuk saya," ucap pemain berusia 21 tahun tersebut.
Selain rasa senang, rasa sedih juga hadir dari pemain berdarah Manado, Sulawesi Utara, tersebut.
Sebelum bertolak ke Indonesia, Ezra Walian bersedih karena kakeknya di Belanda meninggal dunia pada Senin (11/3/2019).
Ezra Walian mengaku ia dan keluarga sangat kehilangan sang kakek yang dipanggil Maha Pencipta.
Kehadiran Ezra Walian ke Indonesia membuatnya ia tidak melihat proses pemakanan kakeknya tersebut.
Namun demikian, Ezra Walian mengaku harus tegar dan fokus untuk mendapatkan satu slot di skuat timnas U-23 Indonesia.
"Proses penguburan kakek saya akan berlangsung pada Jumat (15/3/2019)," kata Ezra Walian.
"Saya tahu, kakek saya ingin saya berada di sini (timnas U-23 Indonesia), dan saya akan menunjukan apa yang saya bisa demi kakek saya," ucap Ezra Walian.
Ezra Walian sebelumnya sempat dipanggil untuk mengikuti pemusatan latihan timnas U-22 Indonesia jelang berlaga di Piala AFF U-22 2019 pada Februari lalu.
Namun, pemain berposisi penyerang itu tidak bisa datang karena pihak RKC Waalwijk enggan melepasnya.
"Kemarin saya tidak bisa datang karena klub tidak mengizinkan saya untuk datang ke sini berlaga di ajang Piala AFF U-22 2019.
Tapi, untuk ajang kualifikasi Piala Asia U-23 2020, mereka mengizinkan saya untuk membela timnas U-23 Indonesia," tutup Ezra Walian.
Baca Juga : Indra Sjafri Soal Kesan Perlakuan Berbeda ke Saddil, Egy, dan Ezra