Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Perjalanan pebulu tangkis tunggal putra Indonesia, Jonatan Christie, terhenti pada babak kedua Swiss Open 2019.
Bermain di St Jakobshalle, Basel Swiss, Kamis (14/3/2019) dihentikan Subhankar Dey (India), dengan skor 21-12, 20-22, 17-21.
Penampilan Jonatan sudah cukup baik pada gim pertama, namun pada gim kedua, performa Jonatan mulai menurun dan pergerakannya melambat. Dey pun memanfaatkan kesempatan ini dan terus menekan.
"Hari ini lawan bermain bagus, tidak gampang mati dan ulet. Dia kejar terus kemanapun bola saya arahkan. Beberapa kali saya serang, pertahanannya rapat sekali. Waktu bola-bola saya jauh-jauhkan dari dia pun masih bisa dijangkau," kata Jonatan seperti dilansir BolaSport.com dari Badmintonindonesia.org.
"Saya sudah antisipasi hal ini, karena saya tahu lawan-lawannya Subhankar tidak ada yang mudah mengalahkan dia," ujar Jonatan.
Baca Juga : Swiss Open 2019 - Rinov/Pitha Menangi 'Perang Saudara' atas Ronald/Annisa
Jonatan mengatakan bahwa pada gim kedua, dia sudah menyamakan kedudukan 20-20 sehingga kemenangan ditentukan lewat adu setting.
"Tetapi, hasilnya begini. Saya sudah coba turunkan bola dulu karena permainan belakangnya kan bagus. Serangan-serangannya banyak yang akurat," aku Jonatan.
Baca Juga : Hasil Swiss Open 2019 - Jonatan Christie Tersingkir di Babak Kedua
Masih ada satu kesempatan mengirim wakil di nomor tunggal putra lewat Anthony Sinisuka Ginting yang malam ini akan bertanding melawan Daren Liew (Malaysia).
Adapun Tommy Sugiarto dihentikan Mark Caljouw (Belanda) pada babak pertama, dengan skor 21-17, 10-21, 17-21.