Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Mauricio Pochettino berkata bahwa dirinya sangat bahagia bersama Tottenham Hotspur, tetapi menolak kontrak jangka panjang.
Mauricio Pochettino menandatangani kontrak selama lima tahun bersama Tottenham Hotspur pada 10 bulan yang lalu dan berkata, dirinya tak akan melakukannya bila tak berkomitmen dengan klub.
Mantan pelatih Southampton ini terus menerus dihubungkan dengan Real Madrid, sebelum Zinedine Zidane kembali mengambil alih kemudi untuk kedua kalinya.
Baca Juga: Kabar Tak Bagus Datang dari Bintang Timnas Thailand, Teerasil Dangda
Baca Juga: Daftar 25 Pemain Timnas Myanmar untuk Laga Kontra Timnas Indonesia
Selain itu, pelatih yang kini berusia 47 tahun ini sempat dikait-kaitkan dengan Manchester United di tengah gonjang-ganjing masa depan Jose Mourinho.
Namun, pasca-Mourinho dipecat, petinggi United lebih memilih mengangkat Ole Gunnar Solskjaer sebagai pelatih interim.
Baca Juga: Hasil Liga Champions - Gol Harry Kane Antar Spurs ke Perempat Final
Baca Juga: Mauricio Pochettino Buka-bukaan soal Kesempatan Besut Real Madrid
Baca Juga: Buntut Cekcok dengan Wasit , FA Putuskan Mauricio Pochettino Bersalah
Dilansir BolaSport.com dari Sky Sports, Pochettino menyatakan dirinya bahagia di Tottenham.
"Saya sangat bahagia di Tottenham. Saya punya empat tahun lagi di kontrak saya, mungkin 99 persen kolega saya berpikir berbeda," ucap Pochettino.
Baca Juga: Merasa Bersalah, Pochettino Berniat Minta Maaf kepada Wasit Mike Dean
"Saya menikmati hari demi hari dan apapun yang akan terjadi esok adalah konsekuensi hari ini. Tetapi, saya tak melihat sesuatu terlalu jauh dan berpikir terlalu panjang. Ketika saya menandatangani kontrak, saya bahagia."
Baca Juga: Victor Igbonefo dan Yanto Basna Beda Catatan di Liga Thailand
Mauricio Pochettino berhasil memimpin Spurs duduk di peringkat ketiga Liga Inggris musim 2018-2019 setelah 30 pertandingan.
Selain itu, Pochettino berhasil membawa Spurs ke delapan besar Liga Champions, meskipun tak mendatangkan pemain baru pada dua bursa transfer.
Baca Juga: Beda Nasib dari Timnas U-23 Indonesia dan Timnas U-23 Malaysia
Baca Juga: Sepak Bola Asia Tenggara Resmi Dipimpin Jenderal asal Kamboja