Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Denver Nuggets sukses menembus putaran playoff NBA untuk kali pertama sejak musim 2012-2013.
Tiket ke playoff diamankan Denver Nuggets setelah menundukkan Boston Celtics, 114-105, pada lanjutan laga musim reguler NBA 2018-2019 di TD Garden, Boston, Massachusetts, Amerika Serikat (AS), Senin (18/3/2019) malam waktu setempat atau Selasa pagi WIB.
Kini, Nuggets menempati peringkat kedua klasemen Wilayah Barat dengan catatan 47 kali menang dan 22 kali kalah.
Catatan itu sama persis dengan yang diraih sang pemuncak klasemen sekaligus juara bertahan NBA, Golden State Warriors.
"Kami hanya memainkan satu gim ke gim lainnya," tutur shooting guard Denver Nuggets, Gary Harris, yang dilansir BolaSport.com dari situs resmi NBA.
"Kami hanya mencoba untuk tetap berada di jalur (menuju playoff). Hal itu sudah menjadi tujuan kami dalam beberapa tahun terakhir. Kami sudah berjuang lama," kata Harris lagi.
Dari lima kegagalan Nuggets menembus playoff sejak musim 2012-2013, dua musim terakhir adalah kegagalan terpahit yang mereka terima.
Sebab, Nuggets cuma tertinggal satu gim dari tim yang menempati peringkat kedelapan klasemen Wilayah Barat.
Namun, hal tersebut sudah tak lagi berlaku saat Nuggets memulai musim ini.