Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Timnas Myanmar sukses menahan imbang Chinese Taipei pada hari ini, Selasa (19/3/2019), sebelum melawan timnas Indonesia pada 25 Maret 2019.
Timnas Myanmar akan menghadapi timnas Indonesia dalam agenda FIFA di Stadion Mandalar Thiri, Myanmar, Senin (25/3/2019).
Sebelum melawan timnas Indonesia, Myanmar terlebih dahulu menggelar uji coba melawan Chinese Taipei pada hari ini, Selasa (19/3/2019).
Myanmar sukses menahan imbang Chinese Taipei dengan skor 0-0 di Stadion Thuwunna, Yangon, Myanmar.
Baca Juga : Daftar 25 Pemain Timnas Myanmar untuk Laga Kontra Timnas Indonesia
Myanmar sempat berada dalam tekanan dari Chinese Taipei pada babak pertama.
Namun, kepiawaian kiper Myanmar, Kyaw Zin Htet, sukses membuat skor tetap imbang tanpa gol.
Pada akhir babak pertama, pelatih Myanmar, Myo Min Tun, mencoba melakukan perubahan dengan memasukkan striker andalan, Aung Thu.
Masuknya pemain Muangthong United itu sedikit memberikan perubahan pada pola permainan Myanmar.
Baca Juga : Resmi, Ini Daftar 24 Pemain Timnas Indonesia untuk Kualifikasi Piala Asia U-23
Asian Lions 0-0 Chinese(Taipei)
Aung Thu assists to Nyein Chan Aung. pic.twitter.com/8lEiUHMnNX
— Myanmar Football (@MffMyanmar) March 19, 2019
Mereka tampak lebih menguasai jalannya pertandingan pada babak kedua.
Akan tetapi, ancaman dari Aung Thu dkk tak mampu membuahkan hasil bagi Myanmar hingga wasit meniup peluit tanda berakhirnya pertandingan.
Skor 0-0 menutup pertandingan FIFA matchday antara Myanmar melawan Chinese Taipei.
Catatan cleansheet ini bisa menjadi modal bagus bagi Myanmar yang akan menghadapi timnas Indonesia pada 25 Maret 2019 pada pukul 23.45 WIB.
Secara peringkat FIFA, Chinese Taipei juga lebih tinggi daripada Indonesia dan Myanmar.
Chinese Taipei berada di peringkat ke-124 dengan 1134 poin, sedangkan Myanmar di posisi 138 dengan 1085 poin.
Adapun Indonesia tercecer pada peringkat 159 ranking FIFA dengan catatan 1003 poin.