Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Cedera Punggung, Bek Kanan Liverpool Angkat Koper dari Timnas Inggris

By Henrikus Ezra Rahardi - Kamis, 21 Maret 2019 | 10:41 WIB
Bek sayap Liverpool, Trent Alexander-Arnold (kiri), meneken perpanjangan kontrak pada Sabtu (19/1/20 (TWITTER.COM/TRENTAA98)

BOLASPORT.COM - Bek Liverpool, Trent Alexander-Arnold, terpaksa harus angkat koper dari tim nasional Inggris lantaran cedera.

Tim nasional Inggris harus kehilangan bek Liverpool, Trent Alexander-Arnold, lantaran terkena cedera punggung.

Pemain yang berposisi sebagai bek kanan tersebut sebenarnya sudah menderita cedera sejak laga kontra Burnley pada (10/3/2019), saat itu ia diganti pada menit ke-86.

Trent sempat bermain menghadapi Bayern Muenchen dan Fulham, namun kembali merasakan cedera tersebut saat dipanggil ke skuad timnas Inggris pada Selasa (19/3/2019).

Baca Juga : Diminati Liverpool, Bintang Tim Papan Tengah Liga Inggris Kaget

Dilansir BolaSport.com dari Independent, meskipun sangat ingin bermain bersama tim nasional Inggris, Trent harus rela angkat koper dari St George Park (tempat latihan tim nasional Inggris).

Gareth Southgate kini hanya memiliki pilihan antara Kyle Walker dan Kieran Trippier di posisi bek sayap kanan.

Selain Trent, timnas Inggris juga kehilangan bek sayap lain dalam diri Luke Shaw yang juga mengalami cedera.

Di lain pihak, Kyle Walker senang menghadapi kompetisi sehat di posisi bek kanan dengan Kieran Trippier.