Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Timnas U-23 Indonesia akan mulai menggapai asa tembus ke Piala Asia U-23 2020 kala berhadapan dengan Thailand, Jumat (22/3/2019) sore WIB.
Pada pertandingan itu, diperkirakan Marinus Manewar, Egy Maulana Vikri, dan Saddil Ramdani langsung mengisi susunan utama pemain timnas U-23 Indonesia.
Laga perdana timnas U-23 Indonesia di Kualifikasi Piala Asia U-23 2020 itu akan digelar di Stadion My Dinh yang terletak di Hanoi, Vietnam.
Dari 24 pemain yang dibawa Indra Sjafri ke Vietnam, kemungkinan besar ketiganya langsung diturunkan untuk menguatkan pos penyerangan.
Baca Juga : Kualifikasi Piala Asia U-23 2019 - Firza Andika Masuk Daftar Pemain Muda Gemilang Versi Media Asing
Skemanya, dengan kehadiran Egy dan Saddil, diharapkan tugas Marinus sebagai ujung tombak akan semakin mudah.
Menilik pertandingan sebelumnya, gambaran terkait susunan pemain pada laga esok sudah dapat dibayangkan.
Kala beruji coba dengan Bali United, Marinus yang diplot sebagai mata pisau ditemani oleh dua sayap cepat, Saddil dan Osvaldo Haay.
Adapun pada laga final Piala AFF U-22 2019, Indonesia yang kala itu juga bertanding melawan Thailand, mengandalkan Marinus, Osvaldo, dan Witan Sulaeman.
Baca Juga : Kualifikasi Piala Asia U-23 - Ultras Garuda Pastikan Invasi ke Vietnam
Kemungkinan besar, situasi pada laga esok tak bakal jauh berbeda dari partai-partai sebelumnya.
Tinggal bagaimana kebijakan Indra memilih sosok yang tepat untuk mendampingi Marinus saat bentrok dengan Thailand.
Sementara itu, dilansir BolaSport.com dari Kompas.com, alasan di balik Egy dan Saddil berpeluang besar tampil sebagai starter tak lepas dari "kejutan".
"Witan dan Osvaldo perlu disimpan karena pelatih Thailand, Alexandre Gama, sudah mengenal gaya permainan kedua pemain ini," tulis Kompas.com.
Baca Juga : Jelang Hadapi Thailand, Indra Sjafri Minta Doa Seluruh Warga Indonesia
"Karena itu, pelatih Indra Sjafri perlu memainkan Egy Maulana Vikri dan Saddil Ramdani sebagai kejutan," demikian lanjutannya.
Di lini tengah dan belakang, Indra tampaknya tak bakal banyak mengubah komposisi pemainnya.
Indra Sjafri sepertinya masih akan menurunkan M Luthfi Kamal, Gian Zola, dan Sani Rizky penyeimbang permainan.
Soal benteng pertahanan, nama-nama seperti Bagas Adi, Nurhidayat, Asnawi Mangkualam, dan Firza Andika juga berpeluang tampil sebagai andalan.
Baca Juga : Pelatih Persib Fokuskan Perhatian ke Satu Pemain yang Dicoret Timnas U-23 Indonesia
Indra sendiri menargetkan kemenangan pada laga melawan The War Elephants ini.
Sebab, hasil maksimal di laga perdana akan memudahkan langkah skuat Merah Putih lolos ke putaran final Piala Asia U-23 di Thailand pada Januari 2020.
"Kami juga memohon doa dan dukungan masyarakat Indonesia agar kami mampu memperoleh hasil terbaik di ajang ini," ucap Indra.
Berikut perkiraan susunan pemain timnas U-23 Indonesia kontra Thailand:
Kiper: Awan Setho
Bek: Asnawi Mangkualam, Bagas Adi, Nurhidayat, Firza Andika
Tengah: M Luthfi, Gian Zola, Sani Rizki Fauzi
Depan: Egy Maulana Vikri, Marinus Wanewar, Saddil Ramdani
View this post on InstagramJadwal babak 8 besar Piala Presiden 2019. #pialapresiden2019 #piala #presiden #2019
A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on