Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Satu Petaka Milik Timnas U-23 Indonesia untuk Pertahanan Thailand

By Nungki Nugroho - Jumat, 22 Maret 2019 | 15:38 WIB
Winger timnas U-23 Indonesia, Osvaldo Haay, merayakan gol yang dicetak ke gawang Thailand di final Piala AFF U-22 2019. (PSSI.ORG)

BOLASPORT.COM - Timnas U-23 Indonesia memiliki satu petaka bagi pertahanan timnas U-23 Thailand saat berjumpa di kualifikasi Piala Asia U-23 2020.

Timnas U-23 Indonesia melawan Thailand di pertandingan pertama kualifikasi Piala Asia U-23 2020.

Pelatih timnas U-23 Indonesia, Indra Sjafri, telah mengumumkan 23 nama untuk melawan Thailand termasuk pemain muda terbaik Liga 1 2018, Osvaldo Haay.

Osvaldo menjadi salah satu petaka bagi pertahanan timnas U-22 ataupun U-23 Thailand dalam dua pertemuan terakhir di ajang resmi.

Baca Juga : Osvaldo Haay Bertekad Ulangi Mimpi Manis Saat Jumpa Thailand

SEA Games 2017

Aksi Osvaldo turut membuat Garuda Muda menahan imbang Thailand pada pertandingan pertama Grup B SEA Games 2017 di Stadion Shah Alam, Malaysia, pada 15 Agustus 2017.

Kala itu, timnas U-22 Indonesia yang berada dalam kondisi tertinggal terus menggempur pertahanan Thailand pada babak kedua.

Osvaldo muncul menjadi pembeda dan mampu merepotkan pertahanan skuat muda Gajah Putih.

Pada menit ke-59, wonderkid asal Papua itu dijatuhkan di kotak terlarang dan membuahkan penalti untuk Indonesia.

Eksekusi penalti Septian David Maulana sukses mengakhiri skor imbang 1-1 pada laga tersebut.

Baca Juga : Link Live Streaming Timnas U-23 Indonesia Vs Thailand, Wajib Menang

Piala AFF U-22 2019

Osvaldo kembali menunjukkan tajinya di hadapan timnas U-22 Thailand ketika partai final Piala AFF U-22 2019 di Stadion Nasional, Kamboja, pada 26 Februari 2019.

Indonesia awalnya tertinggal 0-1 lewat gol Thailand yang dicetak oleh kapten tim, Saringkan Promsupa, pada menit ke-57.

Namun, skuat Garuda Muda mampu menyamakan kedudukan menjadi 1-1 melalui gol Sani Rizki Fauzi pada menit ke-59.

Tak sampai di situ, lima menit kemudian Osvaldo muncul sebagai pembeda dan mencetak gol kemenangan timnas U-22 Indonesia pada menit ke-64.

Baca Juga : Link Live Streaming Timnas U-23 Indonesia Vs Thailand, Wajib Menang

PSSI.ORG
Jadwal timnas dan live streaming timnas U-23 Indonesia vs Thailand di kualifikasi Piala Asia U-23 2020.

Alhasil, timnas U-22 Indonesia berhak menjadi juara Piala AFF U-22 2019 setelah menang 2-1 atas Thailand.

Kini, Osvaldo berpeluang kembali mempertontonkan keahlian di hadapan timnas U-23 Thailand pada ajang kualifikasi Piala Asia U-23 2020.

Osvaldo dkk akan menghadapi timnas U-23 Thailand pada pertandingan pertama Grup K di Stadion Nasional My Dinh, Kamboja, Jumat (22/3/2019).

Duel ini disiarkan secara langsung oleh televisi nasional RCTI pada pukul 17.00 WIB.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P