Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Menurut Rinold, saat ini masih banyak lagi sponsor yang akan mengikat kerja sama, tetapi masih terkendala karena belum ada kepastian jadwal kompetisi Liga 1 2019.
"Kami masih terus menjalin koordinasi dengan sponsor dan kemungkinan sponsor bekerja sama akan lebih banyak dari musim lalu," ujarnya menambahkan.
Baca Juga : Mau Lawan Selevel, Persib Bakal Undang Tim Singapura atau Malaysia
Rinold berharap, para pendukung Semen Padang juga memberikan sponsor moral demi tercapainya Liga 1 2019.
"Kami memohon doa dan dukungan dari seluruh pihak agar mampu mencapai target lima besar di akhir kompetisi nantinya," tuturnya mengakhiri.
Semen Padang musim ini telah kembali ke kasta tertinggi Liga 1 setelah sempat terguling ke Liga 2 2018.
Kini, skuat Kabau Sirah akan ditemani oleh Perseru Badak Lampung FC sebagai wakil dari Pulau Sumatra.
Kedua tim ini menggantikan Sriwijaya FC dan PSMS Medan yang harus terdegradasi ke Liga 2 2019.