Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Kejuaraan Beregu Campuran Asia 2019 yang digelar di Queen Elizabeth Stadium, Wanchai, Hong Kong, telah memasuki babak semifinal pada hari ini, Sabtu (23/3/2019).
Memasuki babak empat besar, tersisa empat negara yakni Indonesia, Jepang, China, dan tuan rumah Hong Kong.
Berdasarkan jadwal, Indonesia akan menghadapi Jepang lebih dulu pada sesi siang.
Sementara itu, tuan rumah Hong Kong yang ditantang China akan memulai duel perebutan tiket final pada sesi malam.
Baca Juga : Raih Podium Ketiga, Bos Mercedes Angkat Topi dengan Performa Honda
Dilansir BolaSport.com dari Tournament Software, pertandingan Indonesia kontra Jepang bakal dibuka dengan duel nomor ganda putra.
Setelah itu, berturut-turut digelar pertarungan nomor tunggal putri dan tunggal putra.
Adapun nomor ganda putri dan ganda campuran yang menjadi partai keempat dan kelima akan dimainkan jika diperlukan.
Berikut jadwal pertandingan semifinal Kejuaraan Beregu Campuran Asia 2019 alias Tong Yun Kai Cup 2019.
Sesi siang, dimulai pukul 13.00 waktu setempat atau 12.00 WIB