Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Lee Zii Jia Siap Jadi Tumpuan Negeri Jiran pada Malaysia Open 2019

By Diya Farida Purnawangsuni - Minggu, 24 Maret 2019 | 15:06 WIB
Pebulu tangkis tunggal putra Malaysia, Lee Zii Jia. (BWF BADMINTON)

BOLASPORT.COM - Pebulu tangkis tunggal putra Negeri Jiran, Lee Zii Jia, mengaku siap menjadi tumpuan negaranya pada turnamen Malaysia Open 2019.

Tuan rumah dipastikan kehilangan pemain andalan sekaligus juara bertahan mereka, Lee Chong Wei, karena masih belum mendapat izin dari sang dokter untuk melakukan comeback.

Dengan demikian, perhatian pun kini mengarah kepada sang pemain muda, Lee Zii Jia.

"Saya tahu akan ada ekspetasi tinggi ke saya. Selain itu, juga ada harapan
adanya pebulu tangkis nasional yang bisa sesukses Lee Chong Wei, tetapi bagi saya, tidak ada tekanan," ucap Lee Zii Jia yang dilansir BolaSport.com dari The Star, Minggu (24/3/2019).

"Saya masih muda, jadi tentu akan ada naik-turun performa mengingat saya juga masih belajar dari setiap turnamen," kata dia.

"Namun, ini adalah turnamen kandang kita (Malaysia), jadi saya akan tampil maksimal dan saya yakin hasilnya akan datang," ujar Lee Zii Jia lagi.

Berdasarkan jadwal yang dirilis BWF, Malaysia Open 2019 akan berlangsung di Axiata Arena, Bukit Jalil, Kuala Lumpur, pada 2-7 April mendatang.

Baca Juga : Pernah Terlibat Drama, Casey Stoner Soroti Ambisi Valentino Rossi

Lee Zii Jia berharap, publik tuan rumah akan memenuhi venue dan memberikan dukungan penuh kepada para pemain Malaysia, termasuk dia.