Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Pelatih timnas Inggris, Gareth Southgate, mengisyaratkan bakal menurunkan pemain muda saat menghadapi timnas Montenegro dalam laga Kualifikasi Piala Eropa 2020, Senin (25/3/2019) waktu setempat atau Selasa pukul 02.45 dini hari WIB.
Timnas Inggris bakal bertandang ke markas timnas Montenegro dalam laga lanjutan Kualifikasi Piala Eropa 2020.
Sebelumnya, pasukan The Three Lions sukses menggulung Republik Ceska dengan skor 5-0, Sabtu (23/3/2019).
Baca Juga : VIDEO - Gol Striker Muda Jerman Buat Van Dijk Kelabakan dan Buang Ingus
Dalam pertandingan tersebut, pemain muda seperti Declan Rice, Callum Hudson-Odoi, dan Jadon Sancho mencicipi caps pertamanya bersama timnas Inggris.
Dilansir BolaSport.com dari Sky Sports, saat ditanya apakah bakal kembali menurunkan pemain muda pada pertandingan kontra Montenegro, Gareth Southgate, mengaku tak ragu untuk melakukannya.
Baca Juga : Cristiano Ronaldo Sabet Gelar Gelandang Asing Terbaik Liga Inggris
Baca Juga : Raheem Sterling, Sang Panutan Para Pemain Muda Timnas Inggris
Baca Juga : Satu Kemampuan Callum Hudson-Odoi yang Dibutuhkan Timnas Inggris
"Pertandingan melawan Republik Ceska merupakan pembelajaran bagi mereka dan untuk menjadi tim unggulan, kami harus beradaptasi dengan berbagai hal yang mungkin kami hadapi," kata Gareth Southgate.
"Satu-satunya cara untuk belajar dan meningkatkan kemampuan adalah melalui pengalaman bertanding," tutur Southgate menambahkan.
Baca Juga : VIDEO - Gol Leroy Sane untuk Jerman Bikin Bek Belanda Jatuh Terguling
Dalam pertandingan kontra Montenegro, Inggris bakal kehilangan gelandang bertahan Tottenham Hotspur, Eric Dier, yang dilanda cedera.
Southgate diprediksi menurunkan Declan Rice untuk menggantikan Dier.
Rice berpeluang untuk pertama kalinya merumput sejak menit awal bersama Inggris.