Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Real Madrid Akan Terima Untung Rp1,6 Triliun Jika Berani Lepas Bale

By Sri Mulyati - Senin, 25 Maret 2019 | 13:17 WIB
Ekspresi lesu winger Real Madrid, Gareth Bale. (TWITTER.COM/BBCSPORT)

BOLASPORT.COM - Real Madrid berpeluang menerima uang segar dalam jumlah cukup besar andai mau melepas pemain sayap mereka, Gareth Bale.

Rumor kepergian Gareth Bale dari Real Madrid memang semakin kencang beredar.

Kembalinya Zinedine Zidane sebagai pelatih Real Madrid diyakini memperbesar peluang Bale untuk hengkang.

Pasalnya, Bale bukanlah pilihan utama Zidane pada tahun terakhirnya menjabat sebagai pelatih Real Madrid pada periode pertama.

Sikap Zidane terhadap Bale tersebut diprediksi tidak akan berubah periode kedua kepelatihannya di Santiago Bernabeu.

Baca Juga : Zinedine Zidane Ungkap 4 Rahasia Utama untuk Jadi Pemain Hebat

Adapun jika berani melepas Gareth Bale, Real Madrid berpeluang meraih untung yang tidak main-main.

Dilansir BolaSport.com dari Diario AS, Real Madrid akan mendapatkan total keuntungan sekitar 104 juta euro (Rp1,6 triliun).

Keuntungan tersebut Real Madrid dapat melalui harga jual Bale yang mencapai 90 juta euro serta gaji 14 juta euro per tahun yang tidak perlu lagi dibayarkan.

Baca Juga : Sergio Ramos, Si Pemain Kotor yang Dibenci Sekaligus Dicintai

Gaji Gareth Bale yang tergolong tinggi memang menjadi alasan lain Real Madrid ingin melepasnya.

Jumlah gaji Bale dianggap terlalu memberatkan kas Real Madrid saat ini.

Apalagi, Bale juga kerap dilanda cedera dan performa kurang konsisten selama musim ini.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P