Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Bek timnas Belanda, Matthijs de Ligt mengungkap satu alasan kekalahan mereka dari timnas Jerman dalam laga Grup C Kualifikasi Piala Eropa 2020.
Timnas Belanda keok dengan skor 2-3 dari Jerman di Johan Cruijff Arena, Amsterdam, Minggu (24/3/2019).
Menurut Matthijs de Ligt, kekalahan timnas Belanda disebabkan lantaran tidak adanya keberanian melakukan serangan ke jantung pertahanan Jerman.
Baca Juga: Satu Pahlawan Belanda di Euro 1988 Beri Gelar Pertama Timnas Oman
"Kami tidak tampil tekanan sehingga Jerman mengusai lapangan," tutur Matthijs de Ligt, seperti dilansir BolaSport.com dari laman media Belanda, NOS.
"Jerman punya pemain dengan keterampilan tinggi seperti Leroy Sane, Serge Gnabry, Leon Goretzka, dan Toni Kroos."
"Oleh karena itu, mungkin kami takut untuk menyerang Jerman," ujar De Ligt.
Baca Juga: Taktik Bocor, Timnas Belanda Gagal Menang dari Timnas Jerman
Baca Juga: Fabio Cannavaro Kembali Harus Menelan Kekalahan Bersama Timnas China