Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Megabintang timnas Portugal dan Juventus, Cristiano Ronaldo, mengklaim cedera yang ia alami akan segera sembuh.
Cristiano Ronaldo harus ditandu keluar pada menit ke-31 saat membela timnas Portugal dalam laga Grup B Kualifikasi Piala Eropa 2020 kontra Serbia, Senin (25/3/2019).
Cedera hamstring disebut menyebabkan Cristiano Ronaldo tak bisa melanjutkan laga dan perannya digantikan oleh Pizzi.
Purnalaga, Cristiano Ronaldo mengaku tidak mengkhawatirkan cedera yang membekapnya.
Baca Juga : Bangkitkan Proyek Galacticos, Real Madrid Butuh Jual 5 Ronaldo
"Saya tidak khawatir dengan cedera ini," ucap Ronaldo, seperti dilansir BolaSport.com dari laman Sky Italia.
"Saya tahu tubuh saya sendiri. Saya percaya dalam waktu tak sampai dua pekan saya akan baik-baik saja," tutur pria 34 tahun itu menambahkan.
Pernyataan tersebut seolah memberi angin segar bagi fan Juventus yang menantikan sumbangsih Ronaldo dalam laga penting.
Baca Juga : Rayakan Cap Ke-30 di Timnas, Mbappe Lebih Top dari Messi dan Ronaldo
Yakni, kala I Bianconeri bersua Ajax Amsterdam dalam laga babak perempat final Liga Champions, 10 April mendatang.
Sehingga, waktu pemulihan yang diprediksi memakan dua pekan akan cukup bagi Ronaldo sebelum bentrok menghadapi Ajax.
Sementara itu, ia hanya bakal absen saat Juve menghadapi Empoli (30/3/2019), Cagliari (2/4/2019), dan AC Milan (6/4/2019) di Serie A.