Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Pasangan ganda putri Malaysia, Vivian Hoo/Yap Cheng Wen, bertekad memperbaiki peringkat saat mengikuti turnamen India Open yang digelar 26-31 Maret di KD Jadhav Indoor Hall.
Vivian Hoo/Yap Cheng Wen memiliki peluang bergabung dengan rekan satu timnya, Chow Mei Kuan/Lee Meng Yean di peringkat 20 besar dunia ketika mereka bertanding pada babak pertama India Open hari ini atau Selasa (26/3/2019).
Hoo/Wen saat ini menduduki peringkat ke-22 dunia dan baru diduetkan sejak Juli 2018.
Pada India Open, Hoo/Wen menargetkan menembus babak perempat final demi bisa mencapai peringkat 20 besar dunia.
Vivian Hoo/Yap Cheng Wen tampil sebagai unggulan keempat pada turnamen BWF World Tour Super 500 tersebut.
Selain Hoo/Ween, pasangan yang masuk dalam daftar unggulan yakni Greysia Polii/Apriyani Rahayu (Indonesia), Jongkolphan Kititharakul/Rawinda Prajongjai (Thailand), dan Mei Kuan/Lee Meng Yean (Malaysia).
Vivian Hoo/Yap Cheng Wen membuka perjuangan mereka di India dengan mengalahkan wakil Amerika Serikat, Emily Kan/Isabel Zhong, dengan skor telak, 21-6, 21-8.
Baca Juga : India Open 2019 - Tunggal Putra Prancis Ini Berjuang di Tengah Kepungan Pemain Asia
Jika mampu melangkah ke babak perempat final, mereka berpeluang menghadapi wakil Indonesia, Ni Ketut Mahadewi Istarani/Rizki Amelia Pradipta.