Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Olivier Giroud Ungkapkan soal Kelanjutan Masa Depannya bersama Chelsea

By Henrikus Ezra Rahardi - Rabu, 27 Maret 2019 | 10:45 WIB
Penyerang Chelsea, Pedro Rodriguez (kedua dari kanan), merayakan golnya bersama Olivier Giroud dalam laga leg pertama babak 16 besar Liga Europa melawan Dynamo Kyiv di Stadion Stamford Bridge, Kamis (7/3/2019). (TWITTER.COM/CHELSEAFC)

Hal itu khususnya karena mereka tak bisa mendatangkan pemain baru di bursa transfer musim panas 2019.

TWITTER.COM/EUROPALEAGUE
Striker Chelsea, Olivier Giroud (tengah), merayakan gol yang dicetak ke gawang Dynamo Kyiv dalam laga leg kedua babak 16 besar Liga Europa di Stadion NSK Olimpiyskyi, Kamis (14/3/2019).

Meskipun ingin mendapat menit bermain lebih banyak, Giroud tak merujuk pada Maurizio Sarri dan mengungkapkan bahwa jika pelatih asal Italia tersebut kehilangan pekerjaan, maka itu dapat memengaruhi keputusannya.

Saat ditanya tentang keinginan bertahan di Chelsea, ia hanya mengatakan, "Tentu saja, apabila ada kesempatan, saya akan bertahan di Chelsea. Musim depan, pintu itu masih terbuka."

Baca Juga : Dibuang Chelsea, Alvaro Morata Sekarang Justru Jauh Lebih Baik

"Di klub, kami tetap menunggu kesempatan untuk mendapat pemain baru di bursa transfer selanjutnya," kata pemain yang baru saja menjadi pencetak gol terbanyak ketiga sepanjang masa timnas Prancis usai menang 4-0 atas Islandia di Kualifikasi Piala Eropa 2020 (25/3/2019).

Menurut Giroud, jika klub dilarang untuk melakukan aktivitas transfer, mungkin mereka akan membutuhkan dia untuk bermain.

"Saya sangat senang di sana, tetapi semuanya tergantung pada beberapa hal," katanya.

Menurut Giroud, media Prancis terlalu banyak membuat spekulasi dengan mengatakan ia akan hengkang ke salah satu raksasa Liga Prancis, Olympique Lyon.

"Saya tetap objektif dan apabila saya bisa bertahan di Chelsea, saya akan bahagia, tetapi saya butuh bermain lebih banyak," tutur Giroud menambahkan.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P