Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Jadwal Terbaru 8 Besar Piala Presiden 2019, 2 Tim Menuju Gelar Kedua

By Nungki Nugroho - Rabu, 27 Maret 2019 | 15:45 WIB
Hasil drawing babak 8 besar Piala Presiden 2019 di Stadion Gelora Bung Karno, Selasa (19/3/2019). (MUHAMMAD ROBBANI/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Dengan adanya satu perubahan jam tanding, berikut BolaSport.com rilis jadwal terbaru babak delapan besar Piala Presiden 2019.

Sesuai keputusan teranyar, terdapat satu perubahan pada jadwal babak delapan besar Piala Presiden 2019.

Satu-satunya perubahan pada jadwal babak delapan besar Piala Presiden 2019 adalah pertandingan antara Persebaya Surabaya melawan Tira-Persikabo.

Sebelumnya, duel Persebaya melawan Tira-Persikabo akan digelar pada Jumat (29/3/2019) pukul 18.30 WIB.

Namun, waktu pertandingan tersebut kemudian dimajukan menyusul surat resmi dari Polrestabes Surabaya pada 25 Maret 2019.

Baca Juga : Jadwal Kick-off Laga Persebaya Vs PS Tira-Persikabo Ada Perubahan

Baca Juga : Jadi Anak Angkat Ronaldo, Martunis Ungkap 3 Permintaannya yang Dikabulkan

Duel Persebaya kontra Tira-Persikabo digeser menjadi pukul 15.30 WIB.

Dengan demikian, empat pertandingan babak delapan besar Piala Presiden 2019 sama-sama digelar pada sore hari.

Pertandingan pertama adalah Persija Jakarta menjamu Kalteng Putra di Stadion Patriot Chandrabhaga, Bekasi, Kamis (28/3/2019).

Kemudian laga ketiga menyuguhkan duel Bhayangkara FC kontra Arema FC di Stadion Patriot Chandrabhaga, Bekasi, Sabtu (30/3/2019).

Lalu, agenda ditutup dengan pertandingan Madura United menantang Persela Lamongan di Stadion Surajaya, Lamongan, Minggu (31/3/2019).

Baca Juga : Piala Presiden 2019, Satu Hal dari Kalteng Putra Buat Persija Waspada

Selebrasi skuat Arema FC seusai prosesi penyerahan piala juara Piala Presiden 2017 di Stadion Pakans

Baca Juga : Cristiano Ronaldo Junior: Martunis adalah Teman Terbaik Ayah Saya

Babak perempat final Piala Presiden 2019 menggunakan sistem single match, dengan empat tim juara grup menjadi tuan rumah.

Sesuai regulasi, babak delapan besar Piala Presiden 2019 juga tidak menggunakan perpanjangan waktu, melainkan langsung adu penalti jika skor imbang selama 90 menit.

Adapun babak semifinal dan final akan digelar dengan menggunakan sistem kandang-tandang.

Rencananya semifinal akan berlangsung pada 2-6 April 2019, sedangkan babak final berlangsung pada 12 April 2019.

Persija dan Arema FC menjadi dua tim yang berpeluang untuk meraih gelar juara kedua di Piala Presiden 2019.

Pasalnya, Persija telah menyabet gelar juara Piala Presiden 2018, sementara Arema menjadi kampiun pada Piala Presiden 2017.

Baca Juga : Bek Legendaris Manchester United Ajukan 5 Nama Pemain untuk Dibeli Solskjaer

Berikut jadwal lengkap babak delapan besar Piala Presiden 2019:

Kamis (28/3/2019)

Persija Vs Kalteng Putra (15.30 WIB)

Jumat (29/3/2019)

Persebaya Vs Tira-Persikabo (15.30 WIB)

Sabtu (30/3/2019)

Bhayangkara FC Vs Arema FC (15.30 WIB)

Minggu (31/3/2019)

Persela Vs Madura United (15.30 WIB)

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P