Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Bek timnas Prancis, Lucas Hernandez, angkat bicara soal keputusan menerima pinangan dari Bayern Muenchen.
Rabu (27/3/2019) waktu setempat, Bayern Muenchen secara resmi mengumumkan telah mencapai kesepakatan dengan Atletico Madrid terkait transfer Lucas Hernandez.
Lucas Hernandez bakal berseragam Bayern Muenchen per musim depan dengan ongkos transfer sebesar 80 juta euro (sekitar Rp1,28 triliun), serta mendapat kontrak hingga 2024.
Nilai transfer tersebut membuat Lucas Hernandez menjadikannya sebagai bek termahal di dunia, versi Transfermarkt.
Baca Juga : Daftar Bek Termahal di Dunia, Lucas Hernandez atau Virgil van Dijk Rajanya?
Meninggalkan Atletico Madrid diakui Lucas Hernandez merupakan keputusan yang sulit sepanjang kariernya di level klub.
"Ini adalah keputusan tersulit dan penting yang harus dilakukan dalam karier di olahraga saya," tutur Lucas Hernandez, seperti BolaSport.com dari laman resmi Atletico Madrid.
"Sulit bagi saya mengatakan tidak kepada Atletico, tetapi keputusan saya adalah mengambil tantangan baru di Bayern Muenchen," ucap Hernandez menambahkan.
Baca Juga : Arsenal Inginkan Titisan Radja Nainggolan sebagai Pengganti Ramsey