Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Perjalanan pasangan ganda campuran Indonesia, Ricky Karanda Suwardi/Pia Zebadiah Bernadet, sebagai duet baru terhenti pada babak kedua India Open 2019.
Bertanding di KD Jadhav Indoor Hall, Kamis (28/3/2019), Ricky Karanda Suwardi/Pia Zebadiah Bernadet kalah dari Wang Yilyu/Huang Dongping dengan skor telak, 8-21, 11-21.
Pada gim pertama, Ricky/Pia tertinggal jauh. Mereka tertahan pada angka 8.
Pada gim kedua, Wang/Huang memimpin dengan skor 6-3. Ricky/Pia berusaha mengejar ketinggalan, tetapi Wang/Huang memimpin pada interval 11-5.
Selepas jeda interval, Ricky/Pia berusaha lepas dari tekanan.
Akan tetapi, Wang/Huang semakin menjauh 15-8.
Baca Juga : Wang Yihan dan Peter Gade Tersentuh Setelah Temui Atlet Special Olympics di Abu Dhabi
Wang/Huang yang sudah memegang kendali permainan berhasil menyentuh angka 21 lebih dulu.
Hingga berita ini diturunkan, pasangan ganda campuran Indonesia lainnya, Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja, sedang menghadapi Pranaav Jerry Chopra/Reddy N Sikki (India).
Meski begitu, Ricky masih akan menjalani pertandingan pada nomor ganda putra bersama Angga Pratama melawan Mohanraj Elumalai/Velavan Vasudevan (India).
Lihat postingan ini di InstagramInilah daftar negara yang lolos ke putaran final Piala Asia U-23 2020. #afcu23 #pialaasiau23
Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom) pada