Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Pusarla Venkata (PV) Sindhu masih menganggap mudah kemenangan yang diraihnya pada babak pertama India Open 2019.
PV Sindhu yang pernah mencapai babak final pada dua edisi terakhir India Open belum menghadapi kesulitan yang berarti.
Pada babak pertama, peraih medali perak Olimpiade 2016 itu menang mudah atas Mugdha Agrey (India), 21-8, 21-13, di Siri Fort Stadium, New Delhi, India, Rabu (27/3/2019).
Dalam pertandingan yang berlangsung selama 23 menit saja tersebut, Sindhu mengaku belum menemui kesulitan.
Bahkan pemain 23 tahun ini dengan gamblang menyatakan bahwa pertandingan pada babak pertama India Open 2019 tersebut sangat mudah bagi dirinya.
Kendati demikian, Sindhu tak ingin terlalu lama menikmati kemudahan tersebut dn bersegera mempersiapkan babak berikutnya pada India Open 2019.
"Itu adalah pertandingan yang relatif mudah bagi saya," ucap Sindhu percaya diri seperti dilansir BolaSport.com dari Times of India.
"Sekarang waktunya untuk saya fokus ke pertandingan berikutnya," lanjut dia.
Baca Juga : Hasil India Open 2019 - Ricky/Pia Dihentikan Wakil China
Pusarla Venkata Sindhu memang memiliki misi khusus pada India Open 2019 kali ini.
Seakan ingin membayar kekalahan menyakitkannya pada All England Open 2019 lalu, Sindhu memang menargetkan gelar juara pada India Open 2019.
Dia pun berusaha mengevaluasi penampilannya, terutama dalam aspek mental.
"Setelah All England Open 2019, saya telah berupaya keras memperbaiki aspek mental serta fisik," pungkas dia.
Pada babak kedua India Open 2019, Pusarla Venkata Sindhu bakal mendapat tantangan dari Deng Joy Xuan (Hong Kong).
Laga tersebut menurut rencana bakal digelar pada Kamis (28/3/2019) malam nanti.
Hasil India Open 2019 - Hafiz/Gloria Amankan Tiket Perempat Final https://t.co/viTB56SHuu
— BolaSport.com (@BolaSportcom) March 28, 2019