Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Juventus mulai menyusun rencana mendatangkan bek tengah baru musim ini tetapi incaran mereka ternyata bukan Raphael Varane dari Real Madrid.
Setidaknya ada dua alasan kans Juventus untuk menggaet Raphael Varane menjadi mengecil.
Pertama, Raphael Varane sudah menegaskan bahagia di Real Madrid untuk menjawab isu yang menyebut dirinya ingin hengkang pada musim depan.
Selain itu, harga mahal Varane yang mencapai 100 juta euro (Rp1,5 triliun) membuat Juventus mulai mundur dari persaingan transfer secara perlahan.
Baca Juga : Solskjaer Tak Bisa Sulap Manchester United dalam Waktu Semalam
Sebagai gantinya, Juventus kini mengalihkan target transfer mereka kepada bek tengah Tottenham Hotspur, Toby Alderweireld.
Dilansir BolaSport.com dari Calciomercato, harga Alderweireld saat ini hanya 25 juta euro (Rp339 miliar), atau seperempat dari mahar Varane.
Hanya saja, Alderweireld sudah tidak muda lagi. Bek timnas Belgia itu saat ini sudah menginjak usia 30 tahun.
Artinya, kedatangan Alderweireld akan membuat Juventus menambah deretan bek senior di skuat mereka setelah Giorgio Chiellini dan Leonardo Bonucci.
Baca Juga : Sebelum Sukses, Ini Misi Pertama Ole Gunnar Solskjaer bareng Man United
Namun hal tersebut tidak menjadi masalah bagi Juventus yang memang senang mendatangkan bek senior.
Apalagi, persaingan mendapatkan Alderweireld saat ini sudah tidak seketat saat bursa transfer musim lalu.
Alderweireld awalnya diminati oleh Manchester United. Tetapi, klub Liga Inggris tersebut kini tidak lagi tertarik mendatangan pemain jebolan akademi Ajax Amsterdam itu.