Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Diam-diam, Real Madrid Tikung Barcelona dalam Perburuan Luka Jovic?

By Thoriq Az Zuhri Yunus - Jumat, 29 Maret 2019 | 16:20 WIB
Penyerang Eintracht Frankfurt, Luka Jovic (TWITTER.COM/OPTAFRANZ)

BOLASPORT.COM - Secara diam-diam, Real Madrid tampaknya akan menikung Barcelona dalam perburuan penyerang Eintracht Frankfurt, Luka Jovic.

Barcelona terus dikabarkan akan mendatangkan Luka Jovic pada musim panas nanti.

Luis Suarez yang mulai menua membuat Barcelona harus mendatangkan penggantinya cepat atau lambat.

Apalagi dengan kepergian Munir El Haddadi dan Paco Alcacer, Barcelona membutuhkan pelapis Suarez yang kini peran tersebut diemban Kevin-Prince Boateng.

 Baca Juga : Kunci Chelsea Kuasai Dunia: Uang adalah Raja, Pulisic adalah Segalanya

Luka Jovic saat ini berstatus pemain Eintracht Frankfurt yang dipinjam dari Benfica.

Meski terus dihubungkan dengan kepindahan ke Catalunya, Real Madrid bisa saja menikung Barcelona dengan diam-diam.

Kabar ini mulai merebak dengan kedatangan agen Jovic, Fali Ramadani, ke markas latihan Real Madrid di Valdebebas.

Media Spanyol, Marca, melaporkan kunjungan agen pemain sepak bola Fali Ramadani ke Valdebebas untuk bertemu dengan Direktur Real Madrid, Jose Angel Sanchez.

Tidak dijelaskan perihal tujuan kedatangan Fali Ramadani ke Valdebebas pada Kamis (28/3/2019) kemarin.