Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Liverpool unggul 1-0 atas Tottenham Hotspur pada babak pertama laga pekan ke-32 Liga Inggris di Stadion Anfield, Minggu (31/3/2019).
Dikutip BolaSport.com dari situs resmi Premier League, Liverpool memang tampil lebih mendominasi.
The Reds memimpin penguasaan bola dengan 57,8 persen.
Baca Juga : VIDEO - Operan ke Messi Bikin Pemuda 655 Miliar Barcelona Trending Topic
Dari segi peluang, Liverpool memiliki 5 yang 1 di antaranya mengarah tepat sasaran.
Adapun Tottenham Hotspur mempunyai 5 kesempatan, tetapi tak ada yang menuju ke gawang.
Mengambil inisiatif serangan sejak awal pertandingan, Liverpool unggul 1-0 pada menit ke-16.
Menerima umpan silang dari Andy Robertson, Roberto Firmino dengan mantap menyambut bola via sundulan.
Baca Juga : VIDEO - Gol Freekick Terbaru Messi untuk Barca Dieksekusi dengan Jalan Kaki
Skor 1-0 untuk Liverpool bertahan sampai turun minum.
Baca Juga : Messi Borong Gol Barcelona, tetapi Pemain Muda Barca yang Trending Topic
Liverpool 1-0 Tottenham Hotspur (Roberto Firmino 16')
Susunan pemain Liverpool dan Tottenham Hotspur:
Liverpool (4-3-3): 13-Alisson Becker; 32-Joel Matip, 4-Virgil van Dijk, 26-Andy Robertson, 66-Trent Alexander-Arnold; 7-James Milner, 5-Georginio Wijnaldum, 14-Jordan Henderson; 9-Roberto Firmino, 11-Mohamed Salah, 10-Sadio Mane
Pelatih: Juergen Klopp
Tottenham Hotspur (3-5-2): 1-Hugo Lloris; 5-Jan Vertonghen, 4-Toby Alderweireld, 6-Davinson Sanchez; 3-Danny Rose, 2-Kieran Trippier, 17-Moussa Sissoko, 23-Christian Eriksen, 20-Dele Alli; 27-Lucas Moura, 10-Harry Kane
Pelatih: Mauricio Pochettino
Wasit: Martin Atkinson