Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil Lengkap Wakil Indonesia pada Hari Pertama Malaysia Open 2019

By Diya Farida Purnawangsuni - Selasa, 2 April 2019 | 21:22 WIB
Pasangan ganda campuran Tontowi Ahmad/Winny Oktavina Kandow saat menjalani laga melawan Do Tuan Duc/Pham Nhu Thao (Vietnam) pada babak kesatu Malaysia Open 2019 di Axiata Arena, Bukit Jalil, Kuala Lumpur, Selasa (2/4/2019). (BADMINTON INDONESIA)

BOLASPORT.COM - Enam wakil Indonesia berhasil melewati laga babak pertama turnamen Malaysia Open 2019 yang digelar di Axiata Arena, Bukit Jalil, Kuala Lumpur, 2-7 April.

Selain Jonatan Christie yang sukses melakukan revans atas Brice Leverdez (Prancis), pasangan ganda putra gaek Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan juga meraih kemenangan pada hari pertama turnamen, Selasa (2/4/2019).

Ahsan/Hendra melangkah ke babak kedua seusai menundukkan wakil Thailand, Bodin Isara/Maneepong Jongjit, 21-16, 21-19, sementara Jonatan menang dengan skor identik 21-12, 21-12.

Kemenangan juga dikantongi tiga wakil ganda campuran yakni Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja, Tontowi Ahmad/Winny Oktavina Kandow, dan Ricky Karanda Suwardi/Pia Zebadiah Bernadet.

Hafiz/Gloria yang menjadi unggulan kedelapan membungkam wakil Taiwan, Lee Yang/Yang Ching Tun, sedangkan Tontowi/Winny berhasil mengatasi pasangan Vietnam, Do Tuan Duc/Pham Nhu Thao.

Baca Juga : Klasemen Liga Inggris - Manchester United Tak Jadi Naik, 2 Tim Degradasi

Baca Juga : VIDEO - Gol Jarak Jauh Pemain 22 Tahun Manchester United Tembus Jari Kiper

Adapun, duet Ricky/Pia yang berkarier melalui jalur profesional memenangi duel sengit atas wakil Rusia, Rodion Alimov/Alina Davletova, dengan skor 21-18, 13-21, 27-25.

Sementara itu, pasangan ganda putra Wahyu Nayaka Arya Pangkaryanira/Ade Yusuf Santoso membuat kejutan dengan menyingkirkan unggulan kelima dari Denmark, Kim Astrup/Anders Skaarup Rasmussen.