Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Bos Besar PSM Makassar Beberkan Masalah Besar Juku Eja Saat Ini

By Deodatus Kresna Murti Bayu Aji - Rabu, 3 April 2019 | 21:45 WIB
CEO PSM Makassar, Munafri Arifuddin menjawab pertanyaan wartawan di mixed zone Stadion Pakansari, pasca laga timnya kontra Lao Toyota, Rabu (13/3/2019). (MUHAMMAD ROBBANI/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Bos besar PSM Makassar, Munafri Arifuddin membeberkan masalah besar yang sedang dihadapi skuat Juku Eja saat ini.

Persoalan utama yang dihadapi PSM Makassar adalah mengenai penyewaan stadion yang begitu rumit dan menguras kantong.

Baca Juga: Lawan Persebaya di Piala Presiden, Andik Bakal Pensiun Bila Melanggar Hal Ini

Dalam tiga tahun terakhir, PSM Makassar melakukan berbagai pembenahan sembari memperpanjang kontrak kerja sama dengan Yayasan Olahraga Sulawesi Selatan (YOSS) hingga lima tahun.

Salah satu yang menguras kantong lebih manajemen PSM yakni pengadaan lampu Stadion Mattoanging, Makassar.

Baca Juga: Kualifikasi Olimpiade 2020 – Timnas Putri Indonesia Harus Gigit Jari

Biaya pengadaan lampu diklaim Munafri jauh lebih besar ketimbang dana sewa stadion.

"Kami yang menyewa, kami juga yang menyediakan (lampu)," ujar Munafri dilansir BolaSport.com dari Tribun Timur.

Baca Juga: Bukti Baru, Liga Singapura Mulai Keluar dari 'Kekuasaan' Pihak Asing

"Bayangkan, kami yang menyewa, kami juga yang beli lampu, bagaimana ceritanya," ucapnya.

Appi, sapaan Munafri, mengatakan, dia mengharapkan peran penting Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sulawesi Selatan.

Baca Juga: Update Klub Liga 2 2019 dan Daftar Pelatihnya, Banyak yang Tak Jelas

"Kalau mereka (pemprov) yang punya aset, mereka bisa memenuhi dan kami akan menyewa secara profesional, inikan tidak," kata Munafri.

"Bayangkan saja, dana jauh lebih besar beli lampu daripada sewa stadion. Ini harus jelas posisinya," tuturnya menambahkan.

Pemprov Sulawesi Selatan belum juga menyelesaikan pembangunan Stadion Barombong.

Kini, pemprov dibawa kepemimpinan Nurdin Abdullah selaku Gubernur pun merencanakan revitalisasi Stadion Mattoangin.

Baca Juga: Minim Cetak Gol, Eks Striker Liverpool Ini Pergi dari Klub Malaysia

Langkah ini sebagai respons terhadap adanya titik terang kepemilikan kawasan Mattoangin yang diklaim kini milik Pemprov Sulsel.

Proses revitalisasi pun rencananya akan berlangsung pada 2019 dengan melakukan sterilisasi hingga pembongkaran bangunan stadion.

Baca Juga: Bukti Baru, Liga Singapura Mulai Keluar dari 'Kekuasaan' Pihak Asing

Kemudian pada 2020, Pemprov Sulsel menyebut akan memulai pembangunan.

Anggarannya pun akan masuk dalam APBD 2020 yang disebut Nurdin Abdullah telah mendapat lampu hijau dari DPRD Sulsel.

Untuk proses pembangunan, Pemprov Sulsel rencananya akan melakukan sayembara dalam hal bentuk bangunan.

Baca Juga: Andik Vermansah Dimainkan, Madura United Kalah dari Persebaya Surabaya

Pemprov Sumsel menyebut akan memikirkan proses pengelolaan kepada pihak yang dianggap layak dan berkeinginan.

Menanggapi hal itu, Munafri Arifuddin, pun secara terang-terangan siap mengikuti sayembara.

Bahkan, mereka kini telah menyiapkan proposal pengelolaan hingga siap membangun stadion baru.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Selamat memperingati Isra Mikraj bagi seluruh umat muslim. . #isramikraj

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P