Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Si Anak Bandel Paris Saint-Germain Disebut Pengganti Sepadan Herrera

By Bonifasius Anggit Putra Pratama - Kamis, 4 April 2019 | 16:15 WIB
Pemain tengah Paris Saint-Germain, Adrien Rabiot (TWITTER.COM/REDREVEAL)

BOLASPORT.COM - Manchester United hampir dipastikan akan kehilangan salah satu pemain tengah mereka, Ander Herrera.

Ander Herrera dikabarkan telah menyetujui untuk bergabung dengan Paris Saint-Germain dengan status bebas transfer pada musim panas 2019.

Kepergian Ander Herrera dari Manchester United disebabkan Setan Merah tidak sanggup memenuhi permintaan kenaikan gaji sang pemain.

Baca Juga: Pemain asal Indonesia, Andri Syaputra Memukau dan Cetak Gol di Qatar

Sosok pengganti yang dinilai tepat dan sepadan dengan Herrera jatuh pada Adrien Rabiot.

Baca Juga: Gelandang Legendaris Man United Minta Solskjaer Bujuk Pogba Tak ke Madrid

Adrien Rabiot merupakan produk asli akademi Paris Saint-Germain yang saat ini kondisinya juga belum jelas akibat pembekuan statusnya oleh klub.

Rabiot juga akan berstatus bebas transfer pada akhir musim 2018-2019, setelah menolak memperpanjang kontrak dengan PSG.

Baca Juga: Penyakit Lama di Liga Indonesia ’Menyerang’ Liga Malaysia Musim 2019

Baca Juga: Saddil Ramdani Kembali Tak Tampak, Klub Malaysia Ini Menang dan Melaju

Pemain berkebangsaan Prancis tersebut masih muda dan dinilai akan menjadi tambahan berkualitas bagi lini tengah Manchester United.

Para pendukung Manchester United akan terpecah belah soal masa depan Herrera di Old Trafford, tetapi mereka akan berpikir jika sosok Rabiot dapat menggantikan yang pas.

Baca Juga: Puji Pemain Man United Meski Tak Tampil Bagus, Solskjaer Beri Contoh Buruk

Dilansir BolaSport.com dari Manchester Eveningnews, Rabiot saat ini juga tengah diincar oleh Liverpool dan Real Madrid.

Sosok Rabiot yang bandel memang bukan tipe pemain yang diidamkan oleh Ole Gunnar Solskjaer, tetapi bakat sang pemain bisa membuktikan kualitasnya.

Baca Juga: Juara Bertahan Liga Jepang Akhirnya Bisa Menang di Kompetisi Lokal

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Messi menjadi satu-satunya pemain dari 5 liga top Eropa yang mampu mencetak lebih dari 3 gol free kick. Bagaimana pendapat kalian? #messi #barcelona #freekick #laliga #lionelmessi

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P