Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - PSSI secara resmi mengumumkan jadwal kick-off kompetisi usia muda Liga 1 U-16, U-18, dan U-20.
Surat pengumuman jadwal kick-off Liga 1 U-16, U-18, dan U-20, juga sudah diterima oleh klub-klub peserta Liga 1 2019.
Surat tersebut menyampaikan jadwal pendaftaran pemain.
Untuk kompetisi U-16, ada dua tahap pendaftaran pemain yakni pada 3-30 April dan 22-29 Juni 2019.
Sementara pendaftaran pemain U-18 juga dibagi ke dalam dua tahap.
Tahap pertama berlangsung pada 1-14 Juni dan yang kedua dilakukan pada 5-16 Agustus 2019.
Untuk U-20, ada tiga tahap pendaftaran pemain.
Baca Juga : Cedera Lagi, Richardson Kembali Absen dalam 2 Laga Miami Heat
Pertama akan dilakukan pada 24 Juni-10 Juli, tahap kedua 26-31 Agustus, dan terakhir 23-28 September 2019.
PSSI juga berencana untuk menggelar Liga 1 Putri 2019 pada September mendatang.
Sampai saat ini baru ada enam klub yang akan berpartisipasi di Liga 1 Putri 2019.
Baca Juga : Nasib Marko Simic di Persija Jakarta Ditentukan Habis Sidang
"Menindaklanjuti sukses kerja pembinaan pemain muda elite yang telah digarap apik bersama, PSSI ingin menyampaikan perihal tanggal kick-off Liga Elite Pro Academy sebagai berikut."
"Untuk Liga 1 U-16 tahun 2019 digelar pada 19 April 2019, kick-off Liga 1 U-18 2019 digelar pada 15 Juni 2019, dan kick-off Liga 1 U-20 2019 digelar pada 11 Juli 2019," demikian kutipan surat yang ditandatangani oleh Sekretaris Jenderal PSSI, Ratu Tisha.
View this post on InstagramManchester United lebih butuh siapa? #solskjaer #manchesterunited #olegunnarsolskjaer
A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on