Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - PSIM Yogyakarta secara mengejutkan berhasil merekrut eks gelandang Persebaya dan Madura United, Raphael Maitimo.
PSIM Yogyakarta merupakan klub Liga 2 2019 yang paling serius dalam melakukan perburuan pemain baru.
Mereka berhasil mendatangkan dua sosok penting yang pernah bermain di Liga kasta teratas Indonesia.
Pertama eks bek Persib yang saat ini beralih menjadi pelatih, Vladimir Vujovic dan yang terbaru adalah merekrut eks pemain Persib lainya, Raphael Maitimo.
Khusus Maitimo, pemain naturalisasi ini memiliki segudang pengalaman ketika memperkuat klub-klub besar di kasta teratas Liga 1 Indonesia.
Raphael Maitimo lahir di Rotterdam, Belanda 17 Maret 1984. Kariernya di klub kasta teratas Liga Indonesia dimulai saat memperkuat Mitra Kukar FC musim 2013-2014.
Baca Juga : Resmi, Raphael Maitimo Ikat Kontrak dengan PSIM Yogyakarta
Di tim berjulukan Naga Mekes ini, dia berhasil tampil sebanyak 35 kali dan mencetak enam gol.
Tahun 2015, Raphael Maitimo memutuskan hijrah ke Sriwijaya FC namun dirinya hanya sanggup tampil sebanyak tiga kali dan mencetak satu gol.