Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hanya karena Tidak Beruntung, Arsenal Bisa Kalah dari Everton

By Ahmad Tsalis - Senin, 8 April 2019 | 08:30 WIB
Mesut Oezil (kiri) beraksi dalam partai Liga Inggris antara Everton vs Arsenal di Goodison Park, 7 April 2019. (TWITTER.COM/SQUAWKA)

BOLASPORT.COM - Pelatih Arsenal, Unai Emey, membeberkan alasan di balik kekalahan timnya dari Everton dalam lanjutan Liga Inggris

Arsenal takluk 0-1 dari Everton pada gameweek ke-33 Premier League, Minggu (7/4/2019).

Satu gol sundulan dari Phil Jagielka (10') sudah cukup bagi Everton untuk memulangkan Arsenal dari Goodison Park tanpa membawa poin.

Unai Emery mencermati bahwa ada dua pokok masalah yang membuat Arsenal terkendala untuk meraih kemenangan.

Faktor pertama adalah keberuntungan dan minimnya efektivitas serangan.

Baca Juga : VIDEO - Mesut Oezil Lempar Jaket ke Lapangan, Tanda Ngambek?

"Hari ini, kami mengalami dua babak yang berlainan," ucap Unai Emery, seperti dilansir BolaSport.com dari laman Sky Sports.

"Pada babak pertama, kami konsisten. Kami tidak kebobolan melalui peluang bagus, tetapi mereka mencetak gol dari lemparan ke dalam .

"Kami tidak beruntung. Sementara kami perlu meningkatkan serangan pada wilayah sepertiga akhir lapangan," tutur Emery menjelaskan.