Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Juventus dirumorkan sudah mencapai kesepakatan pribadi untuk mendatangkan gelandang FC Barcelona, Ivan Rakitic.
Ivan Rakitic masih menjadi pilar andalan bagi FC Barcelona di lini tengah.
Kontrak Ivan Rakitic bersama Barcelona pun masih tersisa dua tahun lagi alias hingga 2021.
Namun, kondisi itu tetap tak membuat isu Ivan Rakitic hijrah ke Juventus musim depan padam.
Laporan yang dilansir BolaSport.com dari surat kabar yang berbasis di Kota Milan, La Gazzetta dello Sport, mengatakan bahwa Juventus telah mengontak pria 31 tahun tersebut.
Bahkan, Gazzetta menyebut Rakitic setuju pindah ke Juve per musim depan.
Baca Juga : Jelang Bertemu, Pelatih Barcelona Khawatirkan Kekuatan Man United
Satu-satunya alasan yang membuat kabar ini terus membahana adalah komposisi lini tengah Blagrana yang mungkin bakal berubah ketika musim 2019-2020 bergulir.
Pasalnya, Barcelona akan kedatangan Frenkie de Jong yang negosiasi transfernya telah mencapai kata sepakat dengan Ajax Amsterdam Januari lalu.
De Jong yang ditebus dengan 75 juta euro tentu berpeluang akan mengusik tempat dan status Rakitic sebagai pengisi utama lini tengah tim.
Oleh karena itu, pindah adalah opsi yang masuk akal bagi Rakitic demi mendapat jatah main yang lebih pasti.
Harga pasaran Rakitic menurut Transfermarkt saat ini mencapai 50 juta euro atau sekitar Rp791,9 miliar.
Baca Juga : Kondisi Keuangan Barcelona Jadi Kendala Perpanjangan Kontrak Rakitic
Di sisi lain, pemain asal Kroasia itu sebenarnya telah mengatakan bahwa ia tak memiliki gambaran selain bertahan di Camp Nou.
"Saya punya kontrak tiga tahun lagi, saya ingin bertahan di sini," ucap Rakitic pada akhir Feburari 2019, dilansir BolaSport.com dari laman Marca.
"Saya sangat tersanjung jika ada klub besar yang menginginkan saya. Namun, saya hanya memandang diri saya untuk tetap berada di Barcelona," ujarnya.