Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Marc Marquez Jelaskan Alasan Andrea Dovizioso Jadi Sangat Berbahaya

By Bayu Nur Cahyo - Selasa, 9 April 2019 | 11:04 WIB
Momen saat Andrea Dovizioso dan Marc Marquez menuntaskan balapan MotoGP Qatar 2019. (twitter.com/motogp)

BOLASPORT.COM - Pembalap Repsol Honda, Marc Marquez, telah mengatakan bahwa Andrea Dovizioso (Mission Winnow Ducati) merupakan rival terkuatnya pada MotoGP 2019.

Berdasarkan penilaian itulah, Marc Marquez kini mewaspadai penuh Andrea Dovizioso.

Marquez pun membeberkan alasan mengapa dia menempatkan Dovizioso sebagai pesaing terberatnya saat ini.

"Saya pikir Dovizioso semakin baik untuk aspek-aspek buruk yang dia miliki sebelumnya," kata Marquez yang dikutip BolaSport.com dari Motorsport.

"Dia punya tiga atau empat trek yang buruk bagi dirinya pada dua tahun terakhir dan itu membuatnya kehilangan banyak poin," ucap dia.

"Sekarang dia banyak bekerja keras pada hal tersebut dan sekarang dia sudah lebih baik, dia lebih konsisten," tutur Marquez lagi.

Lebih lanjut, pembalap asal Spanyol tersebut juga sudah menganalisis performa Dovizioso pada seri MotoGP Argentina 2019.

Kendati akhirnya kalah cepat dari Marquez, Dovizioso masih tetap mendapat banyak poin dari balapan di Sirkuit Termas de Rio Hondo.

Baca Juga : Media Spanyol Sebut Valentino Rossi Sengaja Menjebak Marc Marquez

"Kemampuan memperbaiki aspek buruk adalah hal yang membuat dia menjadi lebih berbahaya untuk gelar juara," ujar Marquez.

"Sebab, dia sekarang cuma mendapat kesulitan dalam porsi yang sedikit. Dia juga sudah mendapatkan posisi ketiga di Argentina, yang merupakan sebuah posisi podium," kata Marquez lagi.

Tahun lalu, Andrea Dovizioso mengaku kesulitan saat menjalani balapan MotoGP Argentina.

Dovizioso pun hanya mampu finis di posisi keenam.

Baca Juga : Maverick Vinales: Perangkat Elektronik Bukan Masalah Terbesar Yamaha

Marc Marquez pun mengaku saat ini sedang belajar untuk melakukan seperti apa yang dilakukan oleh Andrea Dovizioso yakni belajar dari kesulitan.

"Saya melakukan ini pada beberapa tahun terakhir, belajar dari kesulitan dengan cara yang terbaik. Kami harus tahu bagaimana lepas dari kesulitan pada lintasan-lintasan yang sulit," kata dia.

"Anda harus memiliki kecepatan, tetapi juga darah dingin dan tidak terjatuh pada setiap sirkuit (saat balapan)," tutur Marquez lagi.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P