Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

PSM Diisukan Terusir dari Makassar Jelang Liga 1, Suporter Mulai Cemas

By Bayu Chandra - Rabu, 10 April 2019 | 13:15 WIB
Suporter PSM Makassar masih memberikan dukungan kepada timnya, meski gagal menjadi juara Liga 1 201 (bayuchandra)

BOLASPORT.COM - Pendukung PSM Makassar mulai cemas menyambut kompetisi Liga 1 2019 setelah timnya dikabarkan tidak akan bermarkas di Stadion Andi Mattalatta.

Stadion Andi Mattalatta menjadi stadion yang dinilai belum memenuhi syarat dalam menyelenggarakan kompetisi Liga 1 2019.

Stadion yang berdiri tahun 1957 ini dikatakan belum memenuhi standar penerangan sebesar 800 lux khususnya saat PSM Makassar menggelar laga malam hari.

Kompetisi Liga 1 2019 rencananya baru akan bergulir pada 8 Mei mendatang dan PSM Makassar akan menjalani laga home terlebih dahulu.

Baca Juga : Pelatih PSM Makassar Beri Jalan Pemain Muda Tembus Tim Utama

Sesuai jadwal, PSM Makassar akan menghadapi PSS Sleman pada 9 Mei 2019 di Stadion Andi Mattalatta, Makassar.

Laga pun dipastikan digelar malam, mengingat kompetisi berlangsung saat memasuki Bulan Ramadan.

FERI SETIAWAN/BOLASPORT.COM
Pemain-pemain PSM Makassar merayakan gol yang dicetak Eero Markkanen ke gawang Kaya FC pada ajang Piala AFC 2019 di Stadion Pakansari, Kabupaten Bogor, Selasa (2/4/2019).

Hal ini pun menjadi sebuah kerugian besar bagi PSM Makassar, jika nantinya mereka harus benar-benar menjadi tim musafir di Liga 1 2019.

Sebab, apabila Stadion Andi Mattalatta tidak bisa digunakan, praktis para suporter tidak bisa memberikan dukungan secara langsung kepada PSM Makassar di arena bersejarah tersebut.