Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - PSS Sleman mulai menggenjot kecepatan pemain pada pertengahan April sebelum bergulirnya kompetisi Liga 1 2019.
PSS Sleman terus berlatih untuk persiapan kompetisi Liga 1 2019.
Pelatih fisik PSS Sleman, Asep Ardiansyah, menjelaskan bahwa satu pekan ke depan timnya bakal menggenjot kecepatan pemain.
"Untuk minggu ini kami sudah memasuki tahap speed (kecepatan). Jadi latihannya pun sudah spesifik," kata Asep dikutip dari situs resmi PSS Kamis (11/4/2019).
Baca Juga : Jadwal Kick-off Pertandingan Arema FC Kontra Persebaya Mundur
Asep menjelaskan bahwa Bagus Nirwanto dkk sudah melewati dua tahap latihan fisik, dan sekarang ini proses latihan fisik fokus pada kecepatan.
Asep optimistis latihan fisik yang sudah diprogramkan mampu membuat pemain mencapai peak performance ketika kompetisi dimulai.
"Kami programkan seperti itu, di minggu persiapan awal kami fokus pada daya tahan/endurance. Minggu kedua pada strength, minggu ketiga pada speed. Minggu keempat dan seterusnya maintenance."
"Tujuannya supaya saat kompetisi pemain mencapai peak performance dan bisa stabil," ujar Asep lagi.
Baca Juga : Pencapaian Manchester United Jadi Motivasi Persebaya Lawan Arema FC