Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Rekam Jejak Rossi dan Vinales di COTA Bikin Bos Yamaha Optimistis

By Doddy Wiratama - Kamis, 11 April 2019 | 19:55 WIB
Valentino Rossi dan Maverick Vinales akan hadir dalam acara peluncuran resmi tim Monster Energy Yamaha (TWITTER.COM/YAMAHAMOTOGP)

BOLASPORT.COM - Team Director Monster Energy Yamaha, Massimo Meregalli, memiliki pendapat tersendiri jelang tampil pada MotoGP America 2019 sepanjang akhir pekan ini.

Massimo Meregalli menyebut jika tim dan kedua pembalapnya selalu merasa nyaman saat harus tampil di Amerika Serikat.

Rasa nyaman itu tak hanya timbul berkat dukungan yang diterima Monster Energy Yamaha, tetapi juga karena karakter Circuit of the Americas (COTA).

Menurut Massimo Meregalli, COTA merupakan salah satu lintasan yang rumit dan tempat yang tepat untuk menunjukkan skill pembalap.

Baca Juga : Lupakan Podium di Argentina, Valentino Rossi Fokus Hadapi MotoGP Americas 2019

Meregalli pun yakin jika dua pembalap Monster Energy Yamaha, Valentino Rossi dan Maverick Vinales, bakal tampil kompetitif pada MotoGP Americas 2019.

Optimisme pria asal Italia itu tak pudar meski selama ini COTA, menurutnya, memiliki karakteristik yang kurang sesuai untuk motor Yamaha.

Apalagi sejak MotoGP Americas digelar pada 2013, Yamaha tak pernah absen mengirimkan minimal satu pembalapnya finis di podium (kecuali pada musim 2014).

Pada dua edisi terakhir, Yamaha sukses mengantarkan pembalapnya finis sebagai runner up, yakni Maverick Vinales pada edisi 2018 dan Valentino Rossi di 2017.

DOK. YAMAHA MOTOGP
(dari ki-ka) Maverick Vinales, Massimo Meregalli, dan Valentino Rossi.

"Biasanya, lay out sirkuit di sana kurang begitu cocok dengan motor kami," kata Meregalli dikutip BolaSport dari laman tim Yamaha.

"Namun dalam beberapa tahun terakhir kedua pembalap kami dapat meraih hasil yang bagus," tuturnya melanjutkan.

Baca Juga : Melempem di 2 Seri, Maverick Vinales Bertekad Bangkit di Americas

Sementara itu, Massimo Meregalli juga memiliki pendapat terkait kiprah Monster Energy Yamaha pada akhir pekan nanti.

"Jika kami mampu memulai akhir pekan dengan bagus dan bekerja dengan baik, maka kami akan menjadi penantang di barisan depan. Itulah tujuan kami di sini," ujar Meregalli.

"Untung Vinales baik-baik saja setelah mengalami crash di Argentina. Jadi kedua pembalap kami berada dalam kondisi prima dan kami sangat termotivasi untuk memulai seri," katanya.

Menurut rencana MotoGP Americas 2019 bakal berlangsung pada 12-15 April 2019 WIB.

Sesi balapan MotoGP Americas 2019 dijadwalkan bergulir pada Senin (15/4/2019) pada pukul 02.00 WIB.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P