Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.com - Leg pertama babak delapan besar Liga Champions musim ini usai digelar.
Duel Tottenham Hotspur vs Manchester City, Liverpool FC vs FC Porto, Manchester United vs Barcelona dan Ajax Amsterdam vs Juventus hanya menghasilkan enam gol.
Hal menarik dari ronde laga-laga Liga Champions ini adalah tiga gol yang diciptakan oleh trio pemain dengan dengan nomor punggung tujuh.
Pemain nomor punggung tujuh pertama yang mencetak gol putaran pertama babak perempat final musim ini ialah Son Heung-Min.
Pemain Tottenham Hotspur asal Korea Selatan ini berhasil mencetak satu-satunya gol di pertandingan tersebut.
Baca Juga : Produktivitas Gol Leg Pertama Perempat Final Liga Champions, Terendah dalam Satu Dekade
Gol Son Heung-Min di menit ke-78 tersebut membawa Spurs unggul 1-0 atas Manchester City yang sebenarnya lebih diunggulkan untuk menang dalam duel dua klub Inggris itu.
Cristiano Ronaldo, yang musim ini memperkuat Juventus, menjadi pemain nomor punggung tujuh kedua yang mencetak gol di putaran pertama babak delapan besar Liga Champions musim ini.
Gol CR7 ke gawang Ajax Amsterdam terjadi jelang berakhirnya babak pertama duel tersebut.
Namun, keunggulan Juventus sirnai usai rehat.