Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Danilo Petrucci Bicara soal Kelemahan Motor dan Strategi Barunya

By Bayu Nur Cahyo - Jumat, 12 April 2019 | 00:45 WIB
Unggahan foto Danilo Petrucci di akun Twitter pribadinya. (twitter.com/Petrux9)

BOLASPORT.COM - Pembalap dari tim Mission Winnow Ducati, Danilo Petrucci, membeberkan beberapa masalah yang dia alami dengan motornya.

Menurut Danilo Petrucci, ada beberapa aspek yang menghambatnya untuk bisa melaju dan bersaing dengan para pembalap kuat lainnya.

"Secara umum, kami lebih kesulitan dibanding pembalap lain pada sektor kecepatan saat membelok," kata Petrucci yang dikutip BolaSport.com dari situs resmi Ducati.

"Itu disebabkan oleh berat badan saya, tetapi di sisi lain kami sedang mengembangkan soal aspek konsumsi ban," ujar dia menambahkan.

Dari penuturan Petrucci tersebut, tim Mission Winnow Ducati saat ini sedang mencari cara supaya ban tidak cepat terkikis di Circuit of the Americas, tempat dimana MotoGP Americas 2019 digelar.

Selain mengaku sedang mengembangkan aspek konsumsi ban, Petrucci juga ingin menggunakan strategi lain pada MotoGP Americas 2019.

Petrucci saat ini sedang berusaha untuk tampil baik pada sesi latihan bebas dan kualifikasi untuk meraih start di urutan terdepan.

Baca Juga : Untuk Kembali Ke Level Saat di Yamaha, Jorge Lorenzo Harus Berusaha

"Saya ingin lebih mengoptimalkan gaya balapan juga, dan akan sangat penting untuk memulai balapan dengan posisi di depan," tutur Petrucci.