Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Ketidakjelasan Kontrak Jadi Alasan Herrera Hengkang dari Man United

By Bonifasius Anggit Putra Pratama - Jumat, 12 April 2019 | 04:30 WIB
Gelandang Manchester United, Ander Herrera (twitter.com/HalaTransfers)

BOLASPORT.COM - Kebersamaan Ander Herrera dengan Manchester United tidak akan berlangsung lama setelah sang pemain memutuskan setuju pindah ke Prancis.

Ander Herrera dikabarkan telah setuju untuk bergabung dengan Paris Saint-Germain di saat ketidakjelasan kontraknya bersama Manchester United.

Herrera diperkirakan telah menandatangani perjanjian pra-kontrak dengan Paris Saint-Germain.

Paris Saint-Germain begitu berhasrat mendapatkan Herrera karena mereka dipastikan akan kehilangan Adrien Rabiot yang berstatus bebas transfer musim depan.

Baca Juga : Kata Bek Manchester United Setelah Bikin Hidung Messi Memar

Permasalahan perpanjangan kontrak yang berlarut-larut tanpa menemui titik temu menjadi pemicu membelotnya Herrera.

Pemain asal Basque, Spanyol tersebut menyadari pihak Man United mengharapkan dirinya bertahan.

Dilansir BolaSport.com dari Manchester Evening News, Herrera mengatakan jika dirinya bersedia mendengarkan penawaran dari Manchester United tanpa menutup kemungkinan juga dari tawaran klub lain.

Manchester United sebenarnya telah memperpanjang kontrak Herrera selama setahun musim lalu, tetapi sang pemain hanya diinformasikan melalui pos.

Baca Juga : Pengalaman Bek Raksasa Manchester United Dipermalukan Messi

Herrera memahami jika Manchester United memberikan perpanjangan kontrak yang lebih baik, tetapi dirinya sudah terlanjur menyepakati pra-kontrak dengan Paris Saint-Germain.

Man United menandatangkan Herrera dari Athletic Bilbao pada 2014.

Herrera merupakan satu-satunya pemain yang menerima penghargaan Sir Matt Busby Player of the Year sejak Sir Alex Ferguson pensiun pada 2013.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P