Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

PSIM Yogyakarta Gelar TC di Bogor Jelang Bergulirnya Liga 2 2019

By Deodatus Kresna Murti Bayu Aji - Sabtu, 13 April 2019 | 17:45 WIB
CEO PT PSIM Jaya, Bambang Susanto dan pelatih Vladimir Vujovic berfoto bersama tujuh rekrutan anyar PSIM Yogyakarta di Monumen PSSI, Wisma Soeratin, Baciro, Jumat (12/4/2019). (TRIBUNJOGJA.COM / Hanif Suryo)

BOLASPORT.COM - Setelah memperkenalkan pelatih kepala dan tujuh pemain baru, PSIM Yogyakarta mulai serius dalam menjalani latihan jelang bergulirnya Liga 2 2019.

Namun PSIM Yogyakarta sepertinya harus mengungsi untuk sementara waktu.

Belum adanya fasilitas latihan yang dianggap representatif, membuat PSIM memilih menggelar Training Camp (TC) di Bogor.

Baca Juga : Bursa Transfer Liga 1 - Bali United Pinjamkan Pemain ke PSS Sleman

Hendika Arga Permana dan kawan-kawan sempat menggelar latihan di lapangan AAU, Sleman.

Namun CEO PT PSIM Jaya, Bambang Susanto, mengatakan lokasi tersebut dinilai belum memenuhi standar.

Bambang Susanto, mengatakan kalau pelatih baru PSIM yakni Vladimir Vujovic memang memiliki kriteria yang sangat tinggi.

"Karena di Yogyakarta kami belum punya lapangan latihan permanen yang representatif. Jadi, untuk persiapan menjelang Liga 2 2019 ini, kami sepakat TC dulu di Bogor," ujar Bambang dilansir BolaSport.com dari Tribun Jogja.

"Lapangan AAU itu kualitas rumputnya lumayan baik, tapi struktur tanahnya cenderung keras. Standar yang diterapkan Coach Vlado ini memang cukup tinggi, dia tidak mau ambil resiko pemain cedera karena hal tersebut," tuturnya menambahkan.

Skuat Laskar Mataram bakal bertolak menuju Bogor, pada Sabtu (13/4/2019) malam.

Secara spesifik, Bambang memang tidak menjelaskan mengenai jangka waktu pemusatan latihan ini.

Baca Juga : Hendika Arga Permana Resmi Kembali Memperkuat PSIM Yogyakarta

Hanya saja ia memastikan pemusatan latihan di luar Yogyakarta hanya untuk sementara waktu.

"Jadi, kami (TC di Bogor) sampai infrastruktur tim, seperti stadion, lapangan latihan, mess pemain, lalu fasilitas penunjang lainnya tersedia, atau selesai direnovasi," kata Bambang.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P