Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Mantan Striker Persija Umumkan Pensiun dari Pemain Profesional

By Nungki Nugroho - Rabu, 17 April 2019 | 20:31 WIB
Penyerang Persija, Addison Alves, merayakan gol kontra Song Lam Nghe An, pada laga Grup H Piala AFC (firzie)

BOLASPORT.COM - Mantan striker Persija Jakarta, Addison Alves memutuskan untuk pensiun sebagai pesepak bola profesional pada April 2019.

Nama Addison Alves sempat menghiasi skuat utama Persija Jakarta pada musim 2018.

Bahkan, striker asal Brasil itu sempat menjadi pahlawan Persija Jakarta ketika bermain di Piala AFC 2018.

Baca Juga: Langkah Ringan Timnas Malaysia pada Fase Awal ke Piala Dunia 2022

Satu golnya mengantarkan Persija menang 1-0 atas Song Lam Nghe Anh pada matchday keempat Grup H Piala AFC 2019.

Sumbangsih dari Addison tersebut menjadi salah satu kunci Macan Kemayoran bisa menembus semifinal Zona ASEAN Piala AFC 2019.

Baca Juga: Begini Jadinya Kalau Addison Alves Tirukan Aksi Fenomenal Salt Bae

Namun, performa Addison mulai menurun saat tampil di kompetisi Liga 1 2018.

Hingga akhirnya, ia dicoret dari skuat Macan Kemayoran pada pertengahan musim 2018.

Baca Juga: Langkah Ringan Timnas Malaysia pada Fase Awal ke Piala Dunia 2022

Hengkang dari Persija, Addison pun berlabuh ke Persipura Jayapura.

Sayang, ia tak bisa berbuat banyak bersama Mutiara Hitam dan kontraknya tak diperpanjang pada akhir musim 2018.

Kini, Addison Alves telah memutuskan untuk gantung sepatu di usianya yang mencapai 38 tahun.

Baca Juga: Pemain Paling Mahal Liga Super Malaysia 2019 Senilai 16 Miliar Rupiah

Melalui unggahan instagram pribadi, Addison mengaku telah menyelesaikan program kepelatihan dan siap memulai karier baru sebagai pelatih.

"Saya minta maaf bulan ini, saya pensiun dari sepak bola," tulis Addison dikutip dari Instagram pribadinya pada Rabu (17/4/2019).

"Saya menyelesaikan pelatihan. Saya akan menunggu kesempatan yang tepat untuk memulai karier saya sebagai pelatih," tulisnya menambahkan.

Baca Juga: VIDEO - Gol Addison Alves ke Gawang SLNA Miliki Kesamaan Mencolok dengan Gol Terbaik Abad Ini

DOK. LIGA 1
Addison Alves tampil gemilang saat Persipura Jayapura menang atas Bali United di Stadion Mandala, Jayapura.

Addison belum menjelaskan secara pasti ke mana ia akan memulai status perdana sebagai pelatih.

Baca Juga: Update Michael Essien dari Azerbaijan, Jadi Inspirasi tapi Gigit Jari

Addison telah menyusul langkah mantan bek Persib Bandung, Vladimir Vujovic, yang juga memutuskan pensiun dari dunia sepak bola pada beberapa waktu lalu.

Bahkan, Vujovic saat ini telah ditunjuk menjadi pelatih PSIM Yogyakarta yang akan berkompetisi di Liga 2 2019.

Baca Juga: Daftar Pemain Asing Liga 1 2019 yang Pernah Main di Liga Champions

Bicara prestasi, Addison telah membela empat tim berbeda di Indonesia.

Selain Persija dan Persipura, Addison juga sempat berkostum biru bersama PSIS Semarang pada 2013 dan Persela Lamongan pada 2014.

Satu gelar telah ia raih di Indonesia ketika mengantarkan Persija menjuarai Piala Presiden 2018.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Addison Alves (@addisonalves) on

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P