Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Lawan Ahsan/Hendra pada Final All England Diminta Buktikan Kualitas pada Kejuaraan Asia 2019

By Nestri Yuniardi - Kamis, 18 April 2019 | 21:58 WIB
Pasangan ganda putra Malaysia, Aaron Chia (kanan) dan Soh Wooi Yik, selepas bertanding melawan Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan (Indonesia), pada babak final All England Open 2019, Minggu (10/3/2019). (twitter.com/YonexAllEngland)

BOLASPORT.COM - Pasangan ganda putra Malaysia, Aaron Chia/Soh Wooi Yik, diminta untuk membuktikan kualitas mereka pada Kejuaraan Asia 2019.

Duet Aaron Chia/Soh Wooi Yik didesak oleh Asosiasi Bulu Tangkis Malaysia (BAM) untuk segera kembali bangkit.

Pasalnya, penampilan mereka dinilai menurun drastis seusai tampil impresif dengan berhasil menjadi runner-up pada All England Open 2019.

Baca Juga : Indonesia Kirim Kekuatan Penuh pada Kejuaraan Asia 2019

Dalam dua turnamen terakhir BWF World Tour pekan lalu, yakni pada Malaysia Open 2019 dan Singapore Open 2019, Aaron/Soh tersingkir pada babak kedua secara beruntun.

Pada Malaysia Open 2019, ganda putra peringkat ke-15 dunia itu gagal tampil apik di depan publik mereka sendiri lantaran kalah dari Takuro Hoki/Yugo Kobayashi (Jepang).

Bahkan kekalahan yang dialami Chia/Soh cukup telak dengan skor 9-21, 16-21.

Adapun pada Singapore Open 2019, Chia/Soh kandas di tangan Li Junhui/Liu Yuchen (China) juga dalam dua gim langsung dengan skor 11-21, 19-21.

Dilansir BolaSport.com dari Stadium Astro, BAM pun menginginkan Chia/Soh mampu bangkit pada Kejuaraan Asia 2019 yang akan bergulir pekan depan (23-28 April) di Wuhan, China.

"Bagaimanapun, kami (BAM) menargetkan pada jajaran pemain kami untuk berjuang dengan usaha terbaik terlepas dari siapa lawan yang dihadapi," ucap Pelatih Kepala BAM, Wong Choong Hann.

"Ini karena tujuan kami adalah untuk melihat mereka menjadi pemain tebraik dunia," kata dia.

Pada Kejuaraan Asia 2019, Chia /Soh bakal melawan dengan Kittinupong Kedren/Dechapol Puavaranukroh (Thailand) pada babak kesatu.

Andai ganda putra peringkat ke-15 dunia itu mampu menang, mereka berpeluang kembali berjumpa dengan Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan (Indonesia) yang akan berhadapan dengan Liao Min Chun/Su Ching Heng (Taiwan).

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P