Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Arema FC Pertimbangkan untuk Rekrut Zidane Jelang Liga 1 2019

By Mochamad Hary Prasetya - Minggu, 21 April 2019 | 15:00 WIB
General manager, Ruddy Widodo, berbicara kepada media dalam konfrensi pers usai laga melawan Semen P (SUCI RAHAYU/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Arema FC sejauh ini baru memiliki tiga pemain U-23 jelang bergulirnya Liga 1 2019.

Masih ada kuota empat pemain U-23 yang harus didatangkan Arema FC untuk memenuhi regulasi Liga 1 2019.

Ketiga pemain U-23 milik Arema FC itu adalah Hanif Sjahbandi, Muhammad Rafli, dan Jayus Hariono.

Sebenarnya ada beberapa pemain U-23 yang masih mengikuti seleksi bersama Arema FC.

Tercatat, nama-nama seperti Zidane Pulanda, Nur Akbar Jawara Munir, Andryas Francisco, Vikrian Akbar, Lucky, dan Titan, menjadi pemain-pemain U-23 yang berlatih bersama Arema FC.

Dua nama yang disebutkan di awal juga diikutsertakan untuk tampil di Piala Presiden 2019.

Baca Juga : 3 Klub Raksasa Sudah Antre Jasa Romelu Lukaku untuk Musim Depan

General Manajer Arema FC, Ruddy Widodo, mengatakan ia belum tahu bagaimana nasib proses seleksi Zidane Pulanda dan Nur Akbar Jawara Munir.

Sebab, tim pelatih Arema FC belum bisa memutuskan nasib kedua pemain muda tersebut.