Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Bukan Kemenangan, Bos Red Bull Sebut Target Musim Ini untuk Memangkas Selisih Waktu

By Agung Kurniawan - Selasa, 23 April 2019 | 14:00 WIB
Bos Motorsport Honda Masashi Yamamoto (kiri) bersama Christian Horner (kanan) kepada tim Red Bull saat F1 Australia pada Minggu (17/3/2019) (twitter.com/redbullracing)

Baca Juga : Real Madrid dan Pogba Sudah Masuki Negosiasi Transfer Tahap Lanjut

Baca Juga : Valverde Bingung Memilih antara Dua Pemain Termahal Barcelona

"Dari sudut pandang tim, kami tidak pernah menetapkan tujuan dalam hal jumlah kemenangan. Tujuan kami hanya untuk mengurangi selisih waktu dari tim yang mendahului kami," ucap Horner yang dilansir BolaSport.com dari GP Blog.

“Pandangan saya selalu melihat mobil mana yang tercepat dan mana cara tercepat untuk mencapainya. Sistem ini bervariasi dari satu balapan ke balapan lainnya," tutur Horner lagi.

Musim ini, Red Bull Racing bekerja sama dengan Honda dalam penyediaan power unit.

Hasilnya pun cukup menjanjikan.

Sampai seri balap ketiga pada musim kompetisi Formula 1 2019, Red Bull Racing berada di peringkat ketiga klasemen sementara konstruktor dengan raihan 52 poin.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P